Doyan Mencari Berita Buruk, Ini Alasan Kita Sering Doomscrolling!

By Salsabila Putri Pertiwi, Jumat, 25 Februari 2022 | 13:55 WIB
Ilustrasi Media Sosial (foto : irishtimes.com)

CewekBanget.ID - Sejak pandemi COVID-19 terjadi, dunia enggak lagi sama.

Berbagai masalah yang terjadi di belahan bumi kini ditambah dengan persoalan virus corona yang telah merenggut nyawa banyak orang.

Rasanya tiada hari tanpa berita buruk yang tersebar di media sosial, baik itu tentang pandemi, perang, konflik, dan sebagainya.

Tapi apakah kita mendapati diri kita sendiri masih saja scrolling media sosial dan terus membaca seluruh berita buruk yang bikin kita merasa gundah, cemas, dan depresi itu?

Ini artinya kita memiliki kecenderungan doomscrolling nih, girls!

Doomscrolling

Apa itu doomscrolling?

Melansir dari The Healthydoomscrolling adalah kecenderungan untuk mencari atau scrolling sambil melihat berbagai berita buruk.

Kecenderungan ini terus terjadi bahkan meski kita tahu bahwa berita tersebut bisa membuat sedih, berduka, sakit hati, hingga depresi.

Baca Juga: Terlalu Sering Baca Berita Negatif? Jadi Korban Doomscrolling Nih!

Istilah doomscrolling ini barangkali mulai sering digunakan sejak tahun 2020, ketika pandemi COVID-19 merebak dan menyebabkan seisi dunia harus beradaptasi dengan hidup di tengah ancaman virus sesegera mungkin.

Bukan hanya itu, tentunya berbagai masalah lain di dunia yang sudah lama terjadi enggak lantas hilang dan terlupakan gara-gara pandemi.