Berikut Daftar Properti Seri The Crown yang Dicuri dari Lokasi Syuting

By Tiara Harum Pramesti, Selasa, 1 Maret 2022 | 08:30 WIB
The Crown (Netflix)

"Dilaporkan tiga kendaraan berisi alat peraga yang digunakan dalam film dan TV dibobol dan sejumlah barang diambil," kata juru bicara Departemen Kepolisian Yokshire Selatan.

Polisi dibuat kesulitan menyelidiki kejadian pencurian satu ini. 

"Petugas menyelidiki insiden itu tetapi semua jalur penyelidikan yang ada sekarang telah habis," ujarnya lagi. 

Meski sekarang pencarian masih dihentikan, tapi pihak kepolisian tetap akan mencarinya lagi jika ada petunjuk baru. 

"Jika ada sesuatu yang terungkap seperti barang-barang yang muncul di suatu tempat maka tentu saja penyelidikan ini akan dilakukan lagi."

Netflix berharap barang kembali

The Crown

Baca Juga: Bongkar Tas Pemimpin Kerajaan Inggris, Ternyata Ini 5 Barang yang Sering Ratu Elizabeth II Bawa!

Sementara tim produksi dan Netflix sebagai platform penayangan The Crown masih berharap barang mereka kembali. 

"Kami dapat mengonfirmasi bahwa barang antik telah dicuri dan kami berharap mereka ditemukan dan dikembalikan dengan selamat," kata pihah Netflix pada E! News. 

Terang saja, karena secara gamblang tim produksi telah alami kerugian yang besar. 

Mereka juga harus mengadakan properti itu lagi dengan waktu yag cepat karena syuting masih berlangsung.