Basahi kapas dengan pembersih lalu dikompreskan sebentar baru ditarik perlahan.
Ini cara yang lembut tetapi perlu kesabaran ekstra karena cairan akan melarutkan riasan terutama riasan yang memiliki formula tahan air.
Melipat Kapas Pembersih
Karena menggunakan jenis pembersih berbeda, mungkin kita berpikir kalau kapas bakal lebih boros.
Padahal satu buah kapas bisa digunakan dengan maksimal untuk bersih-bersih, lho!
Caranya, seka eye makeup dan maskara kita dengan gerakan ke bawah.
Balikkan kapas dan gerakkan ke arah atas untuk mendapatkan bagian bawah bulu mata bagian atas.
Baca Juga: 5 Foto Lisa BLACKPINK Stunning dengan Eye Makeup yang Keren Banget!
Penggunaan Bahan Aktif
Beberapa jenis makeup, seperti tabir surya dan makeup waterproof, enggak bisa dibersihkan dalam sekali waktu hanya menggunakan makeup remover biasa.
Inilah kenapa kita kadang memerlukan double cleansing.
Pertama, gunakan cleansing oil, yaitu pembersih dengan bahan minyak atau oil based, lalu akhiri dengan facial wash.
Setelah bersih, gunakan bahan aktif yang akan langsung menyasar mata dan membantu area mata tetap lembap.
Baca Juga: Tips Membersihkan Eye Make Up dengan Benar Agar Enggak Merusak Kulit!
(*)