Anti Gagal, Begini 5 Cara Menaklukan Hati Orang yang Kita Suka!

By Monika Perangin, Sabtu, 5 Maret 2022 | 19:15 WIB
Adegan drama Twenty Five Twenty One (Netlix)

CewekBanget.ID - Menaklukan hati atau bikin orang yang kita suka naksir balik sama kita adalah hal yang paling sulit untuk dilakukan.

Hal ini karena kalau salah langkah, si dia malah jadi menjauh dan ilfeel sama kita.

Duh, enggak mau kan dijauhin sama orang yang kita suka?

Ini dia beberapa cara menaklukan hati orang yang kita suka!

Berikan perhatian

Drama reunited worlds

Langkah pertama adalah dengan memberikan perhatian pada orang yang kita suka.

Eits, tapi jangan menunjukkan perhatian itu dengan cara yang berlebihan ya girls.

Kalau kita tunjukan secara berlebihan si cowok malah bakal merasa ada yang aneh dan kita terkesan posesif.

Baca Juga: Ada yang Malu tapi Ada yang Langsung Ngegas! Begini Kalau Lagi Naksir Orang Menurut Goldarnya

Tunjukkan ketertarikan kita pada hobinya

Drama Twenty Five Twenty One

Selain memberikan perhatian, tunjukkan pada si cowok kalau kita memiliki ketertarikan yang sama dengan hobinya.

Biasanya, cowok akan suka dengan orang yang memiliki hobi yang sama.

Dengan begitu, kita punya bahan obrolan yang enggak basi dan bisa terus dekat.

Jangan terlalu menunjukkan perasaan kita

Drama reunited worlds

Cara selanjutnya adalah dengan enggak terlalu menunjukkan perasaan kita pada si cowok.

Hal ini karena si cowok mungkin akan merasa terbebani dengan perasaan kita dan malah pergi.

Baca Juga: Sering Luput dari Perhatian, Ini Tanda-Tandanya Doi Naksir Kita!

Jangan berlebihan

foto: dramabeans.com

Langkah selanjutnya adalah dengan enggak bersikap berlebihan dengan apapun yang dikatakan atau lakukan.

Dengan begitu, kita akan memberikan kesan yang baik dan enggak emosional.

Usahan mengerti obrolan yang sedang dilakukan

ilustrasi orang ngobrol

Biasanya, cowok enggak akan nyaman dengan cewek yang berpikir lama atau lemot pada saat pendekatan.

Jadi, usahakan untuk mengerti dan bisa mengimbangi obrolan ya. Kalau enggak mengerti, kita bisa bertanya.

 Baca Juga: Wajar, Enggak Apa-Apa Salah Memahami 5 Hal Ini Sebagai Tanda Naksir!

(*)