Kakao Dikabarkan Berhasil Akuisisi Saham Lee Soo Man di SM Ent, Faktanya...

By Septi Nugrahaini Rahmawati, Jumat, 11 Maret 2022 | 12:55 WIB
Kakao akuisisi SM Ent (soompi)

CewekBanget.ID - Saham Lee Soo Man di SM Entertainment masih jadi topik yang menarik dicari tahu ya, girls.

Pasalnya sebagai pemilik saham terbesar di SM Entertainment, kemungkinan bakal memberi pengaruh kalau ada pihak lain yang memilikinya.

Sejauh ini, nama-nama yang diketahui berebut untuk saham Lee Soo Man adalah HYBE, CJ ENM, dan Kakao.

Meski udah berlangsung cukup lama, namun belum ada kejelasan nih siapa yang akhirnya akan memiliki saham Lee Soo Man atas SM Entertainment ini.

Sampai pada Jumat (11/3), beredar kabar kalau Kakao berhasil mengakuisisi saham milik Lee Soo Man, girls.

Klarifikasi dari Kakao

Saat pagi ada kabar akuisi, menjelang siang pihak Kakao mengklarifikasi kabar tersebut.

Seorang juru bicara dari Kakao mengatakan kalau belum ada hal yang bisa diputuskan mengenai akuisisi saham Lee Soo Man tersebut.

 Baca Juga: Kangta Ciptakan HOPE Sejak SMA, Lagunya Abadi Meski Sudah Puluhan Tahun!

Masih banyak hal yang direview

Pihak Kakao juga mengatakan kalau mereka masih menganalisa dan mereview akuisisi saham.

"Dalam rangka untuk memperkuat kompetisi di bisnis konten secara global, kami secara berkelankitan masih mereview peluang yang lebih besar.

Termasuk dengan partnership dan investasi, tapi di saat ini belum ada satu hal pun yang diputuskan," kata juru bicara Kakao tersebut.

'Perjalanan' rumor akuisisi saham Lee Soo Man

Sejak kabar Lee Soo Man bakal melepas sahamnya, SM Entertainment berulang kali menghadapi rumor yang sama tentang akuisisi ini.

Pada Oktober tahun lalu, agensi membantah rumor CJ ENM yang mengakuisisi SM Entertainment.

Sama halnya dengan CJ ENM yang membenarkan kabar tersebut.

Selain itu juga ada kabar tentang HYBE yang tawarannya telah ditolak.

Lee Soo Man sendiri sebagai pendiri agensi memiliki saham di SM Entertainment sebanyak 18,73 persen.

Baca Juga: SMTOWN LIVE 2022 : SMCU EXPRESS @KWANGYA Jadi Konser KPop Online Paling Banyak Ditonton!

(*)