CewekBanget.ID - Jerawat memang bikin enggak nyaman, tapi jerawat batu is on another level.
Jerawat batu biasanya lebih susah hilang dan lebih kentara.
Selain itu, jerawat batu juga kerap menimbulkan nyeri dan bikin penampilan kita terganggu.
Penyumbatan pori-pori dan sejumlah hal berikut ini diketahui sebagai penyebab munculnya jerawat batu. Harus tahu cara pencegahannya juga, nih!
Penyumbatan Pori-Pori
Hampir sama dengan jenis jerawat lainnya, jerawat batu atau jerawat kistik bisa terjadi akibat penyumbatan pori-pori.
Pori-pori dapat tersumbat gara-gara kelebihan minyak atau sebum, kotoran, dan sel kulit mati.
Ketika hal ini terjadi, bakteri pun lebih mudah berkembang biak dan menginfeksi jaringan kulit di sekitarnya.
Penyumbatan pori-pori itu sendiri bisa terjadi akibat faktor genetik, mudah berkeringat, dan penggunaan produk kecantikan yang enggak sesuai dengan kulit kita.
Baca Juga: Enggak Semua Sama, Ini 5 Jenis Jerawat yang Harus Remaja Kenali!
Ketidakseimbangan Hormon
Yang membedakan jerawat batu dari jenis jerawat lain adalah kadar hormon dalam tubuh.