Salah nih, Ternyata 4 Bagian Tubuh Ini Jangan Sering Dibersihkan!

By Salsabila Putri Pertiwi, Sabtu, 26 Maret 2022 | 22:50 WIB
Membersihkan kotoran telinga dengan Cotton Bud (foto : kompas.com)

Rambut

Kenapa kita dianjurkan untuk enggak mencuci rambut terlalu sering?

Kita harus tahu dulu nih, kalau selama ini rambut bisa terlihat lebih berkilau dan enggak kering berkat kadar minyak alami yang cukup pada rambut.

Mencuci rambut setiap hari akan membuat minyak alami berangsur-angsur menghilang dan menyebabkan rambut kering hingga rusak.

Apa lagi kalau kita mempunyai rambut berwarna, keramas setiap hari bakal membuat warna rambut kita lebih cepat luntur.

Jadi amannya, cukup mencuci rambut seminggu sekali atau ketika rambut betul-betul dalam kondisi kotor.

 Baca Juga: Wajah Mulus Enggak Muluk! Cukup Lakukan 5 Hal Kecil Ini Saat Cuci Muka

Hidung

Hidung kita pasti terasa enggak nyaman saat ada kotoran di dalamnya.

Tapi membersihkan bagian dalam hidung, misalnya dengan mengupil, rupanya jangan keseringan, nih.

Bahkan setelah kita membersihkan tangan, memasukkan jari ke dalam lubang hidung akan menyebabkan goresan kecil di bagian dalam hidung.