CewekBanget.ID - Yoo In Soo belakangan jadi aktor drama Korea yang banyak diperbincangkan karena peranya di All of Us Are Dead.
Beperan jadi zombie antagonis, Yoo In Soo sukses perankan karakter yang kuat.
Bukan hanya karakternya sebagai Yoon Gwi Nam yang unik, tapi untuk perankan tokoh itu In Soo harus belajar lebih ekstra membangun ekspresi depan kamera.
Pasalnya Gwi Nam harus berekspresi dengan menggunakan satu mata saja.
Akting dengan satu mata
Bisa dibilang sampai saat ini memerankan karakter Gwi Nam jadi tantangan paling besar bagi aktor muda Yoo In Soo.
Banyak adegan berbahaya sampai adegan action di drama, tapi bukan cuma itu tantanganya.
Dia juga harus menyampaikan ekspresi terbaiknya menggunakan satu mata aja.
Yup! Gwi Nam digambarkan sebagai murid SMA yang sudah terinfeksi virus zombie.
Baca Juga: Aktor Yoon Chan Young Sebenarnya Punya Cita-cita Jadi Rapper!
Tapi secara fisik dia juga mengalami luka parah di salah satu matanya, jadi Gwi Nam hanya bisa memakai sebelah mata untuk melakukan semua adegan.
Diakui In Soo akting dengan satu mata susah banget lho, girls.
“Awalnya, aku sangat khawatir. Aktor berkomunikasi dengan mata mereka, dan pemirsa mengikuti ini, jadi aku kehilangan senjata terbesar yang dimiliki seorang aktor," ucapnya dilansir dari Soompi.
Insoo kemudian sadar kalau luka di sebelah matanya itu justru menambah seram karakternya, dan jadi makin hidup.
"Namun, ketika memantau diriku sendiri di lokasi syuting, aku menyadari bahwa elemen ini sebenarnya dapat menambah kesan menakutkan pada karakter tersebut.
Aku fokus berlatih gerakan kecil dengan mataku karena aku hanya punya satu untuk dipakai."
Mulai terbiasa
Awalnya In Soo agak khawatir hasil aktingnya enggak sesuai dengan yang dia dan semua orang mau.
Baca Juga: Sweet! Pemeran Park Mi Jin AOUAD Tulis Surat Buat Fans Global dan Janji Belajar Bahasa Inggris
Karena ekspektasi tinggi itu aktor kelahiran 1998 tersebut berusaha membiasakan diri.
Malah kini dia merasa aneh saat harus akting menggunakan dua mata seperti seharusnya.
"Aku sangat terbiasa berakting dengan satu mata sehingga terasa canggung menggunakan kedua mataku untuk drama berikutnya.
Aku bertanya-tanya bagaimana aku dulu melihat orang dengan kedua mata," katanya.
Drama baru Yoo In Soo
Yoo In Soo kini sedang bergabung dengan drama terbarunya berjudul Hwan Hon.
Berbeda dengan cerita drama sebelumnya, kali ini In Soo akan berperan jadi Park Dang Gu.
Dang Gu dikenal sebagai pewaris keluarga terkaya di Daeho, tapi sikapnya tak menunjukan seperti pewaris umumnya.
Dia lebih suka berpesta dan mendapat berbagai macam rumor di masyarakat.
Baca Juga: Nonton Drama All Of Us are Dead, Respon Gabriella Ekaputri Kok Aneh?
Nantikan akting Yoo In Soo di drama terbarunya, girls.
(*)