Belajar dari Pengalaman
Lihat sisi lainnya: siapa tahu, patah hati kita di masa lalu adalah bentuk pembelajaran agar kita enggak terjebak dalam situasi yang sama di masa depan.
Oleh karena itu, kita bisa belajar dari pengalaman yang pernah kita alami.
Untuk mulai membuka diri terhadap cinta setelah ini, mungkin kita harus lebih mencintai diri sendiri atau mempercayai intuisi kita agar enggak mudah terjebak dengan orang yang salah.
Dengan belajar dari masa lalu, kita akan belajar untuk lebih menghargai diri sendiri.
Kita juga jadi enggak terlalu menutup diri atau justru mengais bentuk cinta sekecil apapun dari orang lain.
Baca Juga: Cerita Chintya Gabriella Belum Bisa Move On di Lagu Hanya Dalam Mimpi
Menutup Hati Belum Tentu Bahagia
Oke, kita mungkin merasa ragu saat hendak lebih membuka hati bagi orang lain yang pengin mencintai kita.
Tapi dengan menutup diri, apakah kita lantas akan jadi lebih bahagia?
Belum tentu lho, girls!