CewekBanget.ID - Saat pacaran terbuka menjadi salah satu hal terpenting yang harus kita lakukan.
Meskipun begitu, bukan berarti pacaran bisa membuat kita seenaknya melanggar privasi pacar kita.
Ada beberapa hal privasi yang enggak boleh kita langgar dan terus harus kita hormati walaupun sudah pacaran.
Nah, ini dia beberapa batas privasi saat sedang pacaran yang enggak boleh diganggu gugat!
Saat me time
Me time adalah kegiatan kita relaksasi dengan diri sendiri dan mengumpulkan energi sekalian menyenangkan diri sendiri.
Saat me time saat penting supaya kita bisa tetap waras dan sehat secara mental.
Untuk itu, kita enggak boleh mengganggu me time pacar kita dan sebaliknya.
Baca Juga: 5 Tanda WhatsApp Kita Disadap Pacar! Duh Harus Waspada Deh Girls!
Privasi di handphone
Terkesan sangat sepele, tapi kita enggak boleh mengusik privasi pasangan kita apalagi tentang handphone-nya.
Mengecek si dia lagi chat sama dia, apa saja yang ada di galerinya, apa yang dilakukan dengan handphone-nya adalah pelanggaran privasi.
Walaupun penasaran banget, usahakan untuk enggak dilakukan ya!
Buka akun medsos
Bukan cuma handphone saja. akun media sosial juga termasuk privasi.
Jadi, kita enggak boleh meminta dia untuk memberikan password dan akunnya apalagi membuka isi DM-nya.
Baca Juga: Fuji An Pengin Hubungannya Lebih Privasi Tanpa Sering Disorot Kamera
Masalah keuangan
Wah, kalau satu ini benar-benar enggak boleh kita campuri ya girls.
Masalah keuangan atau finansial si pacar enggak boleh kita urusin kecuali si dia yang meminta.
Keuangan adalah hal yang sensitif yang sebaiknya tetap menjadi privasi selama berpacaran
Baca Juga: Prilly Latuconsina Tiba-tiba Update IG Stories Soal Privasi. Ada Apa?
(*)