Biar Enggak Cepat Rusak, Yuk Coba Tips Ini Buat Rawat Koleksi Kebaya!

By Elizabeth Nada, Senin, 28 Maret 2022 | 16:00 WIB
Makeup simpel fresh Asila Maisa saat kenakan kebaya putih. (IG @therealasilamaisa)

CewekBanget.ID - Perawatan kebaya juga enggak bisa sembarang lho, girls.

Yup! berbagai koleksi kebaya yang kita miliki harus dijaga dan dirawat dengan baik, ya.

Misalnya saja kebaya dengan bahan sutra, sifon, brokat atau serat halus yang lainnya, serta kebaya berpayet yang harus disimpan dan dirawat ekstra hati-hati.

Sebab, cara merawat kebaya yang keliru bikin kebaya jadi cepat rusak, lho!

Enggak mau kan kebaya kesayangan kita jadi cepat rusak karena cara merawat yang keliru?

Biar kebaya kesayangan kita tetap dalam kondisi yang oke, yuk intip dan terapkan tips merawat kebaya berikut ini!

Tips Mencuci Kebaya

Pertama kita mulai dari tips mencuci kebaya.

Kalau kita mau mencuci sendiri kebaya kesayangan, sebaiknya cuci dengan tangan alias enggak menggunakan mesin cuci.

Baca Juga: Inspirasi Tampil Ayu Pakai Kebaya Merah ala 5 Seleb Indonesia

Selain itu, yang juga enggak kalah penting adalah jangan sampai kita mengucek kebaya terlalu keras, ya.

Apalagi kalau kebaya kita dihiasi dengan payet.