Kenali Sosok Ratna Asmara, Sutradara Perempuan Pertama Indonesia

By Tiara Harum Pramesti, Rabu, 30 Maret 2022 | 18:02 WIB
Ratna Asmara (Wikipedia)

CewekBanget.ID - Tanggal 30 Maret Indonesia memperingati Hari Film Nasional setiap tahunnya. 

Perjalanan perfilman Indonesia sudah dimulai sejak lama lho. 

Semua itu enggak terlepas dari peran para sineas pelopor yang membangun pondasi perfilman Indonesia. 

Di antara sosok berjasa di bidang film, ada salah satu tokoh bernama Ratna Asmara.

Ratna Asmara adalah sutradara film perempuan pertama yang dipunyai Indonesia. 

Perjalanan karier Ratna Asmara

Sosok Ratna Asmara sebelum dikenal sebagai tokoh di balik layar, beliau adalah seorang aktris. 

Pada tahun 1940, Ratna membintangi film Kartinah yang fenomenal. 

Sepuluh tahun kemudian tepatnya 1950, Ratna Asmara meluncurkan film pertamanya dan berperan sebagai sutradara. 

Baca Juga: Jefri Nichol Ladeni Adu Tinju dengan Netizen Gegara Masalah Pembajakan Film

Bakat akting Ratna itu mulanya didapat dari kelompok sandiwara Dardanella yang diikutinya pada kisaran tahun 1930-an. 

Di kelompok sandiwara Dardanella, Ratna juga dikenal berbakat menyanyi, girls.