Pola Makan Keliru dan 3 Kebiasaan Ini Bisa Menyebabkan Rambut Rontok!

By Salsabila Putri Pertiwi, Rabu, 13 April 2022 | 23:00 WIB
Ilustrasi rambut rontok (drcolbert.com)

CewekBanget.ID - Pernah kepikiran enggak sih, kenapa rambut kita mudah banget rontok?

Fyi, rambut bisa mengalami kerontokan akibat sejumlah faktor.

Beberapa di antaranya mungkin telah menjadi kebiasaan sehingga cenderung enggak terduga.

Apa saja faktor penyebab kerontokan rambut?

Stres 

Stres

Stres juga bisa berdampak terhadap kondisi rambut kita lho, girls.

Faktanya, stres menjadi salah satu penyebab rambut rontok yang cukup umum.

Melansir dari Huffpost, kerontokan rambut dapat terjadi 6 minggu hingga 3 bulan setelah kita mengalami kejadian yang bikin stres.

Baca Juga: Harus Dikurangi, Ini 5 Kebiasaan yang Bisa Bikin Bulu Mata Rontok

Jenis kerontokan rambut ini juga disebut sebagai telogen effluvlum, yang bisa juga disebabkan oleh infeksi, operasi besar, atau melahirkan.

Ini bukan kerontokan permanen kok, karena rambut akan tumbuh lagi setelah stres mereda.