Pada tanggal 7 April, dilaporkan bahwa Kim Soo Hyun akan bersatu kembali dengan Park Ji Eun, penulis drama masa lalunya My Love From the Star dan The Producers, sebagai pemeran utama dalam drama barunya.
Kemudian agensi Kim Soo Hyun Gold Medalist mengklarifikasi, “Kami baru saja menerima pertanyaan jadwal.
Kami belum menerima penawaran resmi, seperti proposal atau naskah.”
Kegiatan IU Saat Ini
Drama baru The Queen of Tears ini akan disutradarai oleh Lee Eung Bok yang pernah menyutradarai Descendants of the Sun, Goblin, Mr. Sunshine, Jirisan dan Sweet Home.
Sementara IU masih memiliki beberapa penampilan yang mengantri untuk segera rilis dan tayang.
Termasuk filmnya bersama Park Seo Joon Dream dan K-Drama Money Game baru.
Baca Juga: Fakta Lagu Comeback IU Strawberry Moon, Penuh Tema yang Manis-manis!
Awal Maret lalu, Park Seo Joon berangkat ke Hongaria untuk syuting film Dream tersebut.
Dream disutradarai oleh Lee Byung Hun (Extreme Job) dan menceritakan kisah sekelompok orang yang mencoba Piala Dunia Tunawisma, acara sepak bola internasional tahunan.
IU berperan sebagai Lee So Min, seorang sutradara produksi yang membuat film dokumenter tentang tim.