Keringat Berlebihan dan Sepatu Bisa Jadi Pemicu Bau Kaki Enggak Sedap!

By Elizabeth Nada, Rabu, 20 April 2022 | 10:25 WIB
Ilustrasi bau kaki (screenshot msn.com)

CewekBanget.IDBau kaki enggak sedap kerap jadi permasalahan yang cukup mengganggu dan sering bikin jadi enggak percaya diri, ya.

Fyi, istilah bau kaki secara ilmiah dikenal dengan nama bromodosis, lho.

Seperti dilansir dari Kompas.com, bromodosis merupakan kondisi di mana kaki memproduksi keringat berlebihan dan menjadi lemba, kemudian menimbulkan bauk enggak sedap.

Heran kenapa bau kaki enggak sedap muncul?

Sebenarnya ada beberapa hal yang bisa jadi pemicu bau kaki, girls.

Diantara adalah keringat berlebihan dan juga karena sepatu, seperti yang akan kita bahas kali ini.

Bau kaki muncul karena keringat berlebihan dan lembap

Kaki yang berkeringat secara berlebaihan akan terasa lembap dan hangat.

Enggak hanya itu, keringat berlebihan juga memicu munculnya bakter penyebab bau kaki enggak sedap.

Baca Juga: Hempas Bau Kaki Enggak Sedap, Coba Pakai 4 Rekomendasi Foot Spray!

Dilansir dari Kompas.com, bakteri ini memecah keringat dan sel-sel kulit mati yang mendatangkan bau enggak sedap. 

Enggak hanya saat cuaca panas, cuaca dingin juga bisa mengakibatkan bau di kaki, lho.