CewekBanget.ID - Penyanyi pendatang baru dengan suara yang khas, Kaneishia Yusuf merilis lagu Selayaknya Manusia dan menjadi single perdananya.
Putri dari politikus Dede Yusuf, Kaneishia ternyata punya bakat seni dalam bidang tarik suara.
Selayaknya Manusia milik Kaneishia sekaligus menjadi soundtrack dari serial 17 Selamanya yang disutradarai oleh Hanung Bramantyo, keren ya!
Lagu tentang pencarian jati diri
Menurut Kaneishia lagu ini bercerita tentang seseorang yang sedang mengalami krisis identitas.
"I'ts about someone yang emang dia lagi terkurung dalam dunianya dia terus dia merasa enggak kayak orang lain yang seolah-olah kehidupannya lebih normal.
Jadi kayak pencarian jati diri dia, 'sebenarnya gue harusnya seperti apa, kenapa orang-orang bisa kayak gini sedangkan gue enggak' gitu," jelas Kaneishia.
Jadi soundtrack sebuah serial
Menjadi single perdana sekaligus soundtrack serial 17 Selamanya yang dibintangi oleh Rizki Nazar dan Syifa Hadju menjadi double achievment bagi Kaneishia dari lagu Selayaknya Manusia.
Baca Juga: Kaneishia Yusuf Pertama Kali Naksir Cowok Langsung Patah Hati
"Aku senang banget sih, karena ini berbeda, bukan single biasa.
Kayak aku juga merepresentasikan dari webseries ini.
Jadi kita harus ekstra cocoklogi juga sama cerita dari series-nya.
Terus mood-nya juga harus disamain, gimana caranya lagu ini bisa ngebangkitin energi dari si webseries ini," jelas Kaneishia.
Menurut Kaneishia, webseries dengan soundtrack-nya harus saling melengkapi girls.
Kaneishia bahkan penasaran bagaimana hasilnya saat lagu Selayaknya Manusia dimasukkan dalam scene-scene tertentu dalam webseries 17 Selamanya.
Masih banyak obrolan menarik bareng Kaneishia Yusuf, jangan lewatkan video selengkapnya di sini!
Baca Juga: Mantap Jadi Entertainer Pas Lulus SMA, Kaneishia Yusuf: Time To Shine!
(*)