Tanda Penyakit Serius? Ini Penyebab Lengan dan Paha Mendadak Memar!

By Salsabila Putri Pertiwi, Selasa, 17 Mei 2022 | 20:45 WIB
Ilustrasi memar (Shutterstock)

Ini membuat pendarahan dari luka kapiler butuh waktu lebih lama untuk berhenti, sehingga darah bocor dan memar jadi lebih besar.

Mungkin kita perlu berkonsultasi dulu dengan dokter terkait hal ini dan enggak harus langsung berhenti mengonsumsi obat.

Selain obat-obatan, olahraga atau aktivitas berat lainnya juga membuat kita lebih rentan terhadap risiko pembuluh darah pecah yang mengakibatkan memar.

Masalah Lebih Serius

Kalau alasan munculnya memar akibat usia dan obat-obatan, kita masih bisa sedikit tenang karena itu adalah hal yang wajar dan kita dapat membiarkan memar hilang dengan sendirinya.

Tapi kalau memar dan lebam sering banget muncul tanpa sebab dan enggak cuma di lengan dan paha, melainkan juga di punggung, wajah, atau anggota tubuh lainnya, hati-hati!

Itu bisa jadi menandakan masalah kesehatan yang lebih serius.

Memar juga harus lebih diperhatikan jika kita punya riwayat pendarahan yang signifikan, misalnya saat mengalami operasi.

Selain itu, riwayat keluarga juga bisa menjadi faktor penyebab kita mudah memar.

Jika kita mengalami sejumlah gejala tersebut dan merasa ada yang enggak beres, segera periksakan ke dokter.

 Baca Juga: Bikin Tangannya Memar, Tom Holland Enggak Suka Kostum di Spider-Man: No Way Home

(*)