6 Rekomendasi Drama Jepang Populer Buat Pemula dari Berbagai Genre!

By Tiara Harum Pramesti, Rabu, 25 Mei 2022 | 21:34 WIB
Drama Unnatural (imdb)

CewekBanget.ID - Menonton drama emang menyenangkan ya, girls. 

Tapi drama Asia yang seru bukan hanya drama Korea aja lho. 

Misalnya drama buatan industri perfilman Jepang, biasanya punya cerita yang unik, menarik, dan sinematografinya bagus-bagus.

Untuk kita yang baru tertarik dan pengin coba nonton drama Jepang, tenang aja CewekBanget.ID punya rekomendasinya. 

Simak rekomendasi drama Jepang unggulan yang bisa dipilih sesuai genre. 

Unnatural 

Drama Unnatural

Penyuka film atau drama dengan genre thriller-detektif bisa ikutin drama satu ini. 

Unnatural menyoroti kisah Mikoto Misumi (Satomi Ishihara), dia merupakan ahli patologi di Lab UDI (Unnatural Death Investigation).

Baca Juga: Drama Baru Kim Min Kyu, Diangkat dari Webtoon Lagi & Bergenre Fantasi

Suatu ketika dirinya merasa janggal dengan kematian tak wajar yang menimpa seseorang. 

Misumi meneliti penyebab kematian itu dan percayai ada hal yang disembunyikan.