Sebelum Menyesal, Ini 5 Cara Sederhana Tunjukkan Sayang ke Orang Tua

By None, Selasa, 31 Mei 2022 | 13:35 WIB
Ilustrasi sayang ke orang tua (iStockPhoto via Parapuan)

CewekBanget.ID - Sejak kita lahir, orang tua sudah memberikan cinta dan kasih sayangnya untuk kita.

Bahkan cinta dan kasih sayang tersebut terus kita terima sampai maut memisahkan.

Enggak heran kalau kita juga ikut mencintai orang tua kita, nih.

Namun makin beranjak dewasa, kita malah makin melupakan untuk menunjukkan rasa sayang pada orang tua.

Kalau waktu masih kecil kita suka memeluk, mencium, ataupun bilang sayang pada orang tua, begitu beranjak remaja kita lupa menunjukkan kasih sayang tersebut ke orang tua.

Apalagi kalau kita sudah lulus sekolah, masuk kuliah, hingga bekerja, kita bakalan lebih sulit menunjukkan kasih sayang tersebut.

Padahal, menunjukkan kasih sayang enggak harus dengan kontak fisik, kok.

Ada banyak cara untuk tunjukkan kasih sayang ke orang tua.

Yuk intip 5 cara sederhana menunjukkan kasih sayang pada orang tua, seperti dilansir via Parapuan!

Baca Juga: 5 Tanda Kalau Kita Sudah Siap Tinggal Sendiri, Jauh dari Orang Tua

1. Patuh

Pada dasarnya, orang tua pasti akan senang jika memiliki anak yang penurut dan mendengar sarannya.

Meski telah beranjak dewasa, seorang anak di mata orang tua tetaplah sosok yang perlu mendapatkan bimbingan melalui tutur ucapnya.

Jadi, enggak ada salahnya bagi kita untuk mematuhi perkataan orang tua tetapi tetap bijak dalam mempertimbangkan dengan keinginan kita.

2. Enggak Memaksakan Kehendak Kepada Orang Tua 

Selain menunjukkan kepatuhan, kita bisa menunjukkan rasa sayang kepada orang tua dengan cara enggak memberikan tekanan atas apa yang kita inginkan. 

Sederhananya, kita enggak memaksakan keinginan pada orang tua, apalagi sampai merengek dan mengancam karena akan menambah beban pikiran mereka. 

3. Tunjukkan Prestasi 

Perlu digarisbawahi, prestasi yang dimaksud bukan terbatas pada prestasi akademik saja, melainkan dalam hal pencapaian lainnya.

Misalnya juara kompetisi musik, game, lulus kuliah, mendapat pekerjaan, atau naik jabatan di tempat kerja.

Dengan menunjukkan hal tersebut, orang tua akan merasa bangga dan berhasil mendidik anak-anaknya untuk menjadi orang yang sukses.

Baca Juga: 5 Tips yang Membantu Kita Saat Memperjuangkan Keinginan di Depan Orang Tua

4. Berikan Hadiah

Memberikan hadiah pada orang tua secara enggak langsung berarti kita sudah berterima kasih pada mereka atas kerja kerasnya untuk merawat dari kecil hingga dewasa.

Hadiah apa pun yang diberikan pada orang tua, terlebih pada hari spesialnya, tentu akan membawa senyum bahagia bagi mereka.

5. Berusaha Membantu Orang Tua

Kerja keras dan kasih sayang orang tua kita memang enggak akan pernah tergantikan sampai kapan pun.

Namun, enggak ada salahnya bagi seorang anak untuk siap membantu orang tua dan memberikan pertolongan, terlebih saat fisik mereka yang enggak lagi prima.

Sekadar bantu bersih-bersih rumah, cuci piring, ataupun memijat orang tua yang lagi kecapekan sebenarnya sudah cukup kok, girls!

Gampang kan menunjukkan rasa sayang ke orang tua?

Baca Juga: Pelajar SMP Dipaksa Nikah oleh Orang Tua, Guru dan Teman Sampai Demo!

(Ericha Fernanda/Parapuan)

Artikel ini telah tayang di Parapuan dengan judul "Jangan Malu, Ini 5 Cara Sederhana Sampaikan Kasih Sayang kepada Orang Tua"

(*)