Penjelasan Soal Kasus Subvarian Baru Omicron BA.4 dan BA.5 di Indonesia!

By Tiara Harum Pramesti, Minggu, 12 Juni 2022 | 10:52 WIB
Virus corona (Kompas.com)

CewekBanget.ID - Sub varian baru dari virus COVID-19 terdeteksi lagi oleh Kementerian Kesehatan RI di Indonesia. 

Varian virus baru yang ditemukan adalah subvarian Omicron BA.4 dan BA.5.

Telah ditemukan kasus 1 orang yang alami Omicron BA.4 dan 3 orang lain kena BA.5. 

Selama tiga pekan terakhir terhitung sejak bulan Mei, kasus COVID-19 juga mulai melonjak lagi.

Subvarian baru Omicron

Melansir dari laman Kementrian Kesehatan Indonesia, kasus subvarian baru Omicron terdeteksi pertama kali sejak 6 Juni 2022.

Kemudian hasil penelitian lebih lanjut menemukan bahwa subvarian yang muncul adalah BA.4 dan BA.5.

Seorang pasien yang terkea BA.4 merupakan warga negara Indonesia. 

Pasien tersebut enggak mengalami gejala fisik tertentu, dan telah mendapatkan vaksin Corona sebanyak dua kali.

Baca Juga: Lagi Heboh, Apa Sih Sebenarnya Omicron Siluman dan Gejalanya?

Sementara kasus lain yakni 3 orang terkena varian BA.5.

Mereka adalah pelaku perjalanan luar negeri yang menghadiri delegasi pertemuan the Global Platform for Disaster Risk Reduction di Bali pada 23 sampai 28 Mei 2022.