Lullaboys dan Gentle Bones Kolaborasi Rilis Lagu Kasmaran Good In Me, Baper!

By Tiara Harum Pramesti, Senin, 13 Juni 2022 | 15:42 WIB
Lullaboy dan Gentle Bones (kolase IG: lullaboyxo,bonegentle)

CewekBanget.ID - Lullaboy dan Gentle Bones, dua musisi yang berkarier di Singapura rilis single kolaborasi baru berjudul Good In Me

Lullaboy atau Bernard Dinata merupakan musisi berdarah Indonesia yang pernah magang di agensi besar KPop, YG Entertainment. 

Musikalitas Bernard ini mengantarkannya kolaborasi dengan sederet musisi asal Korea dan musisi Asia terkenal lainnya. 

Kali ini dengan nama panggung Lullaboy, Bernard berkiprah di Singapura hingga Amerika. 

Lagu barunya Good In Me baru saja rilis internasional pada 10 Juni 2022 lalu. 

Terinspirasi dari kolaborasi Bruno Mars

Terciptanya kolaborasi antara Gentle Bones dan Lullaboy juga karena inspirasi yang mereka dapat dari musisi lain. 

Gentle Bones menuturkan pada Lofficel, dia terinspirasi dari kolaborasi antara Bruno Mars dan Anderson .Paak yaitu Silk Sonic.

Makanya mereka menamai grup duo ini dengan sebutan Bones & The Boy, sebagai bagian dari singkatan nama panggung keduanya.

Baca Juga: Bernard Dinata Pilih Jakarta Walau Pernah Menetap di Seoul, Alasannya?

Menurutnya, Lullaboy memiliki potensi besar sebagai musisi muda dan partner yang sesuai. 

"Senang rasanya bisa berkolaborasi dengan cara yang sama dengan Lullaboy yang aku rasa adalah salah satu artis paling menjanjikan yang datang dari Singapura.

Senang bisa bekerja dengannyal, aku pikir dia memiliki hati dan jiwa sejati untuk musiknya sendiri," katanya.

Lullaboy dipandang miliki ciri khas sendiri dala bermusikdan punya pesan otentik di tiap lagunya.

"Apa yang aku pelajari darinya adalah keindahan dalam kesederhanaan musik, dan bagaimana pesan yang dia bawa ke meja tidak hanya otentik untuknya tetapi juga suara yang sangat jelas," lanjutnya.

Lagu Good In Me

Good In Me adalah karya Lullaby dan Gentle Bones yang punya makna dalam. 

Cocok untuk kita yang sedang kasmaran dan merasa beruntung bertemu pasangan kita. 

Liriknya bercerita tentang menemukan seseorang yang bisa melihat hal baik dalam diri kita, dan membuat kita merasa spesial. 

Baca Juga: Simak Tips Biar Bisa Magang di YG Entertaiment dari Bernard Dinata!

Bisa masuk dalam playlist lagu kasmaran kita kan?

Lagu ini ternyata idenya sudah ada sejak 2 tahun lalu. 

Lullaboy menyimpanya dalam voice notes dan baru bisa merealisasikan ketika ketemu Bones.

Dia menulis ceritanya ini pada caption Instagram. 

"Aku punya ide ini selama 2 tahun, tersembunyi dalam voice notes-ku. 

Aku enggak menyangka pertemuan dengan @bonesgentle akan berujung menjadi lagu yang saat ini sangat berarti bagi kami. 

Kuharap lagu ini datang tengah malam 'good in me' jadi sebuah lagu yang sangat berarti bagimu juga," kata Lullaboy via Instagram. 

Saat ini lagu Good In Me sudah bisa didengarkan di Spotify, atau dengarkan di sini. 

 Baca Juga: Dinotice! Jaehyuk TREASURE Merekomendasikan Lagunya Bernard Dinata

(*)