CewekBanget.ID - Kenapa nih, kok kayaknya wajah kita jadi lebih banyak berminyak akhir-akhir ini?
Wajah berminyak sebetulnya bisa terjadi pada siapa saja, tapi ada beberapa faktor yang mungkin memicu produksi minyak berlebih pada kulit wajah.
Alhasil, wajah jadi mengandung lebih banyak minyak dari seharusnya.
Kira-kira apa saja faktor pemicu tersebut?
Cuaca dan Iklim
Fyi, cuaca dan iklim dapat menyebabkan kulit kita berminyak.
Ini biasanya terjadi ketika kita berada di tempat bercuaca panas.
Kelembapan udara yang tinggi juga sering jadi penyebabnya.
Pasalnya, cuaca panas membuat kulit memproduksi lebih banyak sebum.
Baca Juga: Rekomendasi Compact Powder Buat Remaja yang Aman Bagi Kulit Berminyak!
Pori-Pori Wajah Membesar
Ternyata pembesaran pori-pori wajah juga punya peran atas wajah yang lebih berminyak!
Ada beberapa penyebab pori-pori wajah membesar.
Bisa jadi akibat pertambahan usia, perubahan berat badan, atau kulit yang enggak cocok dengan produk perawatan kulit tertentu.
Pada kondisi ini, kulit menghasilkan lebih banyak sebum atau minyak alami pada kulit.
Hormon Enggak Seimbang
Khususnya bagi cewek, kadang kita berada pada situasi ketika hormon sedang enggak seimbang.
Entah itu akibat menstruasi, kehamilan, dan sebagainya.
Akhirnya kulit memproduksi lebih banyak sebum dan menyebabkan wajah berminyak.
Baca Juga: Rekomendasi 3 Sunscreen Penyelamat Kita yang Punya Kulit Berminyak
Eksfoliasi Berlebihan
Eksfoliasi wajah memang penting banget, sih.
Kita dapat memastikan wajah bersih secara menyeluruh dengan eksfoliasi.
Tapi jangan berlebihan ya, sebab eksfoliasi kulit yang berlebihan dapat membuat kulit jadi berminyak.
Hal itu dikarenakan kelenjar sebasea yang menghasilkan minyak merespon kondisi tersebut sebagai kondisi darurat.
Baca Juga: 4 Rekomendasi Primer Khusus Wajah Berminyak di Bawah Rp 100 Ribu
(*)