Jadi kalau ada orang yang mengajak kita berkenalan tapi ujung-ujungnya mengarahkan kita untuk membicarakan seputar keuangan, seperti pinjaman uang, modal, dan sebagainya, kita patut curiga.
Tanyakan tujuan mereka melakukan hal tersebut lewat aplikasi kencan yang notabene bukan merupakan tempat untuk hal tersebut.
Atau, kalau memang kita merasa hal tersebut sebetulnya sah-sah saja tapi curiga dengan motif orang tersebut, selalu pastikan mereka memberikan penjelasan dan identitas yang bisa dibuktikan kebenarannya.
Hindari Menyerahkan Nomor HP
Ingat, nomor HP sangat bisa disalahgunakan untuk melakukan kejahatan siber, termasuk penipuan.
Kalau ada orang yang meminta nomor HP kita lewat dating apps dengan dalih untuk berkomunikasi dengan kita di luar platform, jangan langsung diberikan ya!
Lebih aman melanjutkan komunikasi di platform yang telah tersedia.
Bila enggak ada rencana untuk selalu mengganti nomor ponsel, sebaiknya jangan mengumbar nomor tersebut sembarangan, apalagi pada orang-orang yang enggak dikenal.
Baca Juga: Sampai Puluhan Juta, Ini 2 Cerita Penipuan Tiket Konser Justin Bieber!
(*)