Wajib Tahu, Begini 6 Cara Menghilangkan Komedo Putih di Hidung, Simak

By Dok Grid, Senin, 19 Agustus 2024 | 13:53 WIB
Ilustrasi komedo putih di hidung (Derm Collective)

CewekBanget.ID - Komedo putih merupakan salah satu jenis jerawat yang sering dialami oleh banyak orang, selain komedo hitam.

Komedo putih biasanya sering terjadi di area dahi dan hidung, nih!

Komedo putih bisa muncul ketika produksi minyak berlebih dan sel kulit mati yang terlalu menumpuk.

Enggak seperti komedo hitam, komedo putih memiliki ujung yang tertutup, yang dapat membuat sumbatan sulit dicabut.

Mereka juga dapat menyebabkan benjolan kecil dari tonjolan dinding folikel rambut.

Sayangnya, komedo putih ini sulit banget untuk dihilangkan, girls.

Tapi enggak perlu khawatir! Kita masih bisa melakukan beberapa cara rumahan dan memakai skincare dengan kandungan yang tepat supaya komedo putih bisa segera teratasi, kok.

Melansir Healthline, intip beberapa cara tepat supaya komedo putih bisa segera teratasi!

Baca Juga: Rekomendasi 3 Sabun Cuci Muka Untuk Atasi Jerawat dan Komedo, Simak

Penyebab Komedo Putih

Sebelum mengetahui cara mengatasi komedo putih yang tepat, kita juga harus tahu apa aja yang bisa menyebabkan munculnya komedo putih:

Cara Mengatasi Komedo Putih di Hidung

1. Steam

Uap digunakan oleh ahli kecantikan untuk perawatan wajah, dan untuk alasan yang baik.

Karena uap membantu membuka pori-pori kulit kita untuk mengeluarkan kotoran dan bahan lainnya yang menumpuk.

Proses ini juga dapat melonggarkan pori-pori yang tersumbat, yang sangat bermanfaat untuk komedo putih yang membandel.

Untuk melakukan ini:

Baca Juga: 8 Cara Menghilangkan Komedo Membandel. Wajah Bersih dan Halus!

2. Oatmeal scrub

Banyak produk kecantikan mengandung oatmeal.

Alih-alih membeli produk semacam itu, kita bisa menuai manfaat dari scrub oatmeal buatan sendiri untuk komedo putih di hidung kita!

Untuk melakukan ini:

3. Madu manuka

Enggak seperti madu biasa, madu jenis ini dikenal karena sifat antibakterinya yang dapat mengurangi masalah jerawat.

Kita bisa memanfaatkan madu manuka untuk memberantas komedo putih di hidung.

Untuk melakukan ini:

Baca Juga: LENGKAP! Ini Rutinitas Skincare Mingguan Penghilang Komedo Terampuh 

Rekomendasi Kandungan Skincare

Selain melakukan beberapa perawatan rumahan di atas, kita bisa memakai skincare dengan beberapa kandungan tertentu, seperti:

1. Mandelic Acid

Asam mandelic merupakan jenis asam alfa hidroksi (AHA) yang digunakan untuk mengatur produksi sebum di kulit.

Asam mandelic juga digunakan sebagai perawatan antipenuaan untuk kerutan dan kulit kusam.

Ahli perawatan kulit bisa merekomendasikan ini jika kita memiliki kulit yang terlalu kering yang berkontribusi pada pembentukan whitehead di hidung.

2. Glycolic Acid

Asam glikolat adalah jenis AHA lain yang menghilangkan lapisan luar kulit kita.

Sel kulit mati yang berlebih juga ikut terangkat. Asam glikolat dapat membantu menghilangkan zat yang tersumbat di pori-pori hidung, seperti yang membentuk komedo putih.

Ini juga dapat membantu mengurangi munculnya bekas luka dari lesi jerawat lama di hidung.

3. Clay mask

clay mask bekerja dengan melembutkan pori-pori yang tersumbat sekaligus membersihkannya secara mendalam dari kotoran, minyak, dan sel kulit mati.

Ketika digunakan sekali atau dua kali seminggu di hidung, kita mungkin aka melihat komedo putih di hidung jadi berkurang, baik isi dan ukurannya dari waktu ke waktu.

Baca Juga: Jangan Dipencet! Gini 4 Cara Menghilangkan Komedo Hitam di Hidung 

(*)