Penampilan Terbaru Suri Cruise di Musim Panas, Kece Pakai Sandal Jepit

By Tiara Harum Pramesti, Minggu, 10 Juli 2022 | 20:36 WIB
Suri Cruise (glamour)

Putri Katie Holmes, memeriksa toko yang menjual barang antik dan ikonik dari waralaba film itu. 

Dia terlihat berjalan berdua dengan teman sebayanya, sambil memegang segelas minuman yang diduga Butterbeer. 

Suri tampil nyantai, dengan rok berwarna biru telur bebek, setinggi lutut. 

Rok itu juga memiliki pola yang terlihat seperti bunga-bunga dari kejauhan. 

Untuk atasan, Suri cuma pakai tank top putih polos seukuran badan. 

Penampilan Suri Cruise

Baca Juga: Justin Bieber Tantang Tom Cruise Bertarung di Ring UFC! Bercanda atau Serius Nih?

Sementara untuk alas kaki, Suri pilih pakai sepatu Converse high top, berwarna biru royal. 

Seperti biasa, rambut Suri hanya digerai biasa dan sedikit terkibas oleh angin.

Masker enggak tertinggal dia bawa, meski tak dipakai tapi masker medis kelihatan menggantung di pergelangan tangan Suri.

Meski penampilan Suri Cruise sederhana, tapi kelihatan keren ya, girls! bisa jadi inspirasi nih. 

(*)