4 Jenis Topik Chat Ini Nyebelin, Jangan Pernah Dikirim Lagi deh!

By Salsabila Putri Pertiwi, Jumat, 15 Juli 2022 | 23:15 WIB
Chatting (shutterstock)

CewekBanget.ID - Topik chat seperti apa ya, yang boleh dan enggak boleh kita kirimkan?

Bagaimana pun, yang terpenting dari sebuah topik chat adalah kita enggak sampai berucap enggak sopan atau menyinggung orang lain.

Nah, seperti 4 topik chat berikut ini, yang sebaiknya enggak dikirim lagi karena menyebalkan.

Kita saja mungkin akan kesal menerima topik chat seperti ini, apa lagi orang lain!

Sekadar 'P'

Duh, bukan cuma nyebelin, mengirim 'p' saja itu enggak sopan banget, lho!

Kalau memang kita hendak menanyakan atau mengatakan sesuatu pada seseorang melalui chat, langsung utarakan saja.

Atau paling enggak, tanyalah dengan benar, apakah orang tersebut sedang memiliki waktu luang atau enggak.

Jangan heran deh, kalau kita enggak mendapatkan balasan apa-apa saat cuma mengirim huruf 'p' di chat.

Baca Juga: 4 Topik Chat Basa-Basi Sama Orang di Aplikasi Kencan yang Bisa Dicoba!

Hoax dan Gosip

Sudah tahun segini, masih saja mengirimkan kabar bohong dan gosip yang enggak jelas dasarnya?