4 Perubahan dari Mental Ini Bisa Bantu Kita Jadi Lebih Sukses, lho!

By Salsabila Putri Pertiwi, Senin, 25 Juli 2022 | 18:00 WIB
drama thirty nine Jang Joo-hee (kpopnews)

CewekBanget.ID - Banyak yang mengatakan kalau kesuksesan dimulai dari dalam diri dan mental kita.

Hal ini mungkin ada benarnya, girls.

Dengan lebih membenahi mental dan pikiran kita, sebetulnya kita juga akan lebih terbantu dalam memandang dan memetakan jalur menuju sukses.

Yuk, mulai perubahan dari 4 hal ini agar kita terbantu untuk jadi lebih sukses.

Menerima Penolakan Sebagai Hadiah

Kita seringkali melihat penolakan dan kata 'tidak' sebagai suatu kegagalan, sehingga kita jadi enggan untuk terus maju.

Padahal, kalau kita menerima penolakan tersebut sebagai 'hadiah', kita justru bisa membawa diri kita lebih sukses dari perkiraan.

Alih-alih melihat penolakan sebagai tanda pintu telah tertutup selamanya, anggaplah hal tersebut justru sebagai momentum untuk terus tumbuh dan berkembang.

Kita jadi bisa memberikan kesempatan lebih bagi diri sendiri untuk bekerja lebih keras dan mencoba hal berbeda.

Baca Juga: #GirlsIn5piration, Ini 5 Tips Sukses Interview Buat Fresh Graduate!

Skeptis

Enggak semua hal harus kita terima apa adanya di hidup ini, girls.

Cobalah untuk lebih skeptis dan mempertanyakan hal-hal yang menurut kita masih belum pasti dan bisa diubah.

Pertimbangkan pihak-pihak yang diuntungkan dan dirugikan dari hal tersebut, hal yang bisa kita lakukan untuk mengubah situasi, perubahan yang mungkin akan terjadi setelah kita melakukan sesuatu, dan sebagainya.

Ini akan membuat kita lebih kritis dan enggak melulu mengikuti standar kesuksesan orang lain.

Melakukan yang Enggak Bisa Dikerjakan Orang Lain

Jangan terlalu fokus bersaing melakukan hal yang sama dengan orang lain, atau melakukan terlalu banyak hal sekaligus.

Malah, lebih baik jika kita melakukan 1 atau 2 hal saja yang belum tentu bisa dilakukan orang-orang.

 Baca Juga: Cara Bangun Mental Enterpreneur Pemula Bagi Remaja #GirlsIn5piration

Kalau kita punya pekerjaan yang bisa dikerjakan oleh orang lain, lebih baik cari bantuan untuk menuntaskan hal tersebut.

Sementara itu, kita mengerjakan hal yang enggak bisa dititipkan ke orang lain.

Berencana Alih-Alih Membuat Daftar

Kebanyakan membuat daftar cuma akan bikin kita kehilangan fokus dan malah enggak mengerjakan hal-hal yang ada dalam daftar itu sama sekali.

Jadi daripada sibuk bikin list, kita sebaiknya langsung menyusun 1 rencana sampai matang dan mewujudkannya.

Ini akan membuat kita lebih mudah menyusun strategi demi meraih kesuksesan.

Baca Juga: Fresh Graduate? #GirlsIn5piration Terapkan 5 Tips Ini Biar Sukses!

(*)