Takut Telat, Abigail Cantika Enggak Dengerin Lagu Saat Pergi Ngantor

By Novita Caesaria, Selasa, 26 Juli 2022 | 15:00 WIB
Abigail Cantika (IG: abigailcantika)

CewekBanget.id - Lagi bosan dengan playlist kita sendiri? Tandanya kamu harus kepoin rekomendasi lagu dari Cantika Abigail nih.

FYI, beberapa waktu lalu Cantika baru mengadakan showcase solo perdananya untuk EP (extended playlist) Ode To Blue.

EP Ode To Blue juga menjadi karya perdana Cantika sebagai penyanyi solo.

Dalam EP tersebut ada 5 lagu yang hampir seluruh liriknya ditulis sendiri oleh Abigail Cantika, terinspirasi dari pengalaman pribadinya.

Semua lagu dalam EP Ode To Blue Cantika nyanyikan pada showcase yang telah berlangsung 15 Juli 2022 lalu di Ecology Bistro Kemang, Jakarta Selatan.

Enggak cuma mengenalkan EP miliknya, Cantika juga unjuk kebolehan dengan memberikan rekomendasi lagu dan menyanyikannya.

Penasaran lagu apa saja yang menjadi rekomendasi Abigail Cantika?

Lagu yang cocok didengarkan saat banyak masalah?

Sempat berpikir beberapa saat karena dirinya enggak jarang mendengarkan lagu saat banyak masalah.

Baca Juga: Abigail Cantika Pernah Ikutan Sound Bath Healing Agar Bisa Tidur

 

"Gue kalau lagi banyak masalah jarang dengerin lagu sih, (tapi) marah-marah," ungkap Cantika lalu tertawa.

Tapi Cantika merekomendasikan lagu-lagu milik Doja Cat dalam album Planet Her, karena menurutnya enak untuk joget.

Enggak ketinggalan, Abigail Cantika juga menyanyikan sedikit lagu berjudul Woman dari Doja Cat.

Lagu yang cocok didengarkan saat berangkat ke kantor?

Perjalanan menuju kantor mungkin bisa memakan waktu yang lama karena macet dan salah satu biar enggak bosan adalah mendengarkan lagu.

Meski ngakunya enggak dengerin lagu saat berangkat siaran pagi karena takut telat, tapi akhirnya Cantika merekomendasikan lagu miliknya berjudul Sign.

Baca Juga: Rekomendasi Lagu Abigail Cantika untuk Dandan dan Menikmati Sunset

Lagu Sign adalah single kedua Cantika sebagai penyanyi solo setelah lagu Start Over dan berduet dengan Rayi Putra.

Lagunya yang nge-beat emang mood lifting banget deh!

Jangan lewatkan penampilan Cantika Abigail menyanyikan lagu rekomendasinya secara live, video lengkapnya di sini!

(*)