Anak Rantau Relate, 4 Topik Chat dengan Orang Tua untuk Lepas Kangen!

By Salsabila Putri Pertiwi, Selasa, 2 Agustus 2022 | 16:20 WIB
Ilustrasi topik chat sama orang tua (Foto: Hancinema.net)

CewekBanget.ID - Sebagai anak rantau yang tinggal jauh dari rumah, pernahkah kita merasa bingung memikirkan topik chat yang tepat untuk mengobrol dengan orang tua?

Wajar kalau kita sering sulit menemukan topik chat yang pas; kayaknya banyak dari kita yang tinggal di perantauan bisa relate dengan situasi ini.

Nah, supaya enggak canggung dan bisa melepas kangen dengan orang tua, coba bawa 4 topik chat berikut ini.

Jadi bisa mengabari orang tua sekaligus mengobati rasa rindu dengan topik chat ini, nih!

Menu Santapan di Perantauan

Chatting dengan orang tua bisa dimulai dengan topik yang ringan tapi berkesan, kok.

Salah satunya, membicarakan menu santapan kita sehari-hari di perantauan.

Mungkin kita sering memasak dan berkreasi dengan bahan-bahan makanan untuk mengisi perut sebagai anak kos atau anak rantau.

Nah, orang tua kita pasti bakal turut senang mengetahui kalau kita makan dengan baik di perantauan, atau jika enggak, mereka bakal berusaha membantu kita agar situasi jadi lebih baik untuk kita.

Baca Juga: Perhatikan Topik Chat dan 4 Etika Ini Saat Hendak Menghubungi Dosen!

Aktivitas Sehari-Hari

Mengabari orang tua seputar kegiatan kita sehari-hari juga perlu, lho.

Apakah kita sedang gabut di kosan, atau mungkin sedang beres-beres rumah, atau mengerjakan tugas?

Dengan rajin memberi kabar pada orang tua, mereka akan tahu kalau kita sedang baik-baik saja.

Jadi mereka enggak bakal terlalu khawatir lagi.

Kabar Terkini dari Keluarga

Gimana kabar ibu, ayah, atau anggota keluarga besar kita?

Coba gantian, kali ini giliran kita yang menanyakan kabar keluarga kita di rumah.

Bahkan meski kita enggak menyadarinya, mungkin selama ini kita juga memiliki perasaan cemas memikirkan kabar orang-orang tersayang.

Baca Juga: 4 Topik Chat Sensitif yang Sering Muncul di Grup Keluarga. Relate?

Rencana Masa Depan

Apa rencana kita selanjutnya di perantauan?

Enggak ada salahnya menyampaikan hal tersebut ke orang tua.

Mungkin bakal ada sedikit perdebatan atau pertanyaan dari orang tua mengenai rencana kita tersebut.

Tapi biasanya hal itu datang dari kepedulian dan kekhawatiran mereka, jadi jelaskan setenang dan sejelas mungkin agar dapat saling memahami, ya.

 Baca Juga: Lagi PDKT Tapi Topik Chat Doi Sudah Enggak Nyambung, Harus Gimana?

(*)