CewekBanget.ID - Momen 17an semakin dekat nih, girls! Udah siapin outfit yang Indonesia banget buat dipakai saat 17an nanti?
Selain memakai outfit bertemakan merah-putih, kita juga bisa lho memanfaatkan ragam kain nusantara untuk melengkapi OOTD 17an kita.
Buat yang butuh inspirasi berkain, kita bisa mensontek gaya Andira Hadley, nih!
Pacar dari Bisma Karisma ini memang diketahui hobi memakai kain nusantara untuk melengkapi OOTD sehari-harinya.
Yuk langsung kepoin gaya kece Andira Hadley saat berkain yang bisa jadi inspirasi buat outfit 17an nanti!
Baca Juga: Inspired! Tiru 5 Ide Berkain Nusantara yang Modis ala Nadin Amizah
Mengenakan organza sheer shirt warna putih dengan kain nuansa warna cokelat terlihat proper banget dipakai buat momen 17an nanti.
Butuh inspirasi gaya yang lebih santai? Kita bisa memadukan turtleneck sleeveless top hitam dengan kain batik warna hitam-putih.
Tambahkan bucket bag kekinian sebagai aksesori, dan sneakers hitam untuk menambah kesan yang lebih kasual, ya!
Memadukan blus warna putih dengan kain nusantara nuansa warna pink sebagai dress ternyata kece dan modis juga, lho!