Rekomendasi OST Drama Korea Cocok Didengar Pas Galau dan Patah Hati

By Tiara Harum Pramesti, Minggu, 21 Agustus 2022 | 19:58 WIB
Adegan drama Twenty Five Twenty One (Netflix)

CewekBanget.ID - OST drama Korea hampir selalu punya kategori masing-masing yang bisa disesuaikan dengan suasana hati kita. 

Salah satunya saat galau dan patah hati, ada juga lagu-lagu OST drama Korea yang cocok untuk didengarkan. 

Bahkan mungkin tak jarang liriknya sesuai banget dengan apa yang sedang kita rasakan. 

Berikut deretan OST drama Korea sedih cocok jadi playlist saat patah hati!

Can You See My Heart - Heize

Lagu Can You See My Heart OST drama Hotel Del Luna menggambarkan suasana hati yang galau banget. 

Kisah patah hati disampaikan lewat liriknya yang ngena.

Menceritakan soal seseorang yang merasa tak terlihat bahkan tak dianggap penting dalam hidup pasangannya. 

Baca Juga: OST Drama Korea Dinyanyikan Kevin Oh Tunangan Aktris Gong Hyo Jin

Dia selalu berusaha memahami pasangannya tapi perasaan itu enggak terbalaskan. 

Heize menyampaikan lagu Can You See My Heart dengan merdu sekaligus menyakitkan. 

Forgetting You - Davichii

Davichii memang jagonya bikin lagu ballad terdengar sangat menyentuh. 

Seperti ketika bawakan lagu Forgetting You yang jadi OST drama Moon Lovers. 

Lagu Forgetting You menggambarkan kesedihan seorang yang merasa tak dihargai perasaan cintanya. 

Bahkan menyebut mencintai dirinya adalah sebuah kesakitan, karena dia hanya memberi cinta tapi enggak bisa mendapat perasaan yang sama dari pasangan. 

My Love - Lee Hi

Baca Juga: SuA Dreamcatcher Isi OST Drama Cafe Minamdang Berjudul Still With You

Masih OST dari drama saeguk Moon Lovers, drama satu ini memang punya deretan OST yang galau abis. 

My Love dinyanyikan Lee Hi, suara lembutnya menyampaikan lirik-lirik menyakitkan soal cinta tak terbalaskan. 

Mengagumi seseorang dari jauh dan menyadari jika dia tak akan mungkin jadi milik kita.

Perlahan kita jadi sadar jika mundur dan memandangnya dari jauh adalah pilihan terbaik dibanding memaksakan dan sakit hati. 

Meski begitu kita bisa percaya kalau perasaan ini nyata. 

Mewakili hati kamu banget enggak nih?

If It Is You - Jung Seung Hwan

Baca Juga: 10 OST Drama Korea Dinyanyikan Member NCT. Ada Haechan dengan Good Person!

OST drama Korea Another Miss Oh, menjadi salah satu lagu yang wajib masuk playlist galau karena patah hati. 

Lagu yang dinyanyikan Jung Seung Hwan ini menyampaikan perasaan kecewa pada pasangan.

Perasaan keegoisan satu sama lain yang akhirnya membuat hubungan melemah. 

Sulit buat bisa memecah ego dan akhirnya malah saling mengecewakan. 

Tapi di sisi lain kita enggak bisa dengan mudah melepas sosoknya dari hidup kita. 

Breath - Sam Kim

Sam Kim membawakan lagu galau berjudul Breath berisi ungkapan kerinduan pada sosok yang dicintai. 

Breath adalah OST drama It''s Okay to Not Be Okay. 

Baca Juga: Daftar OST Drama Extraordinary Attorney Woo, Semua Lagunya Enak!

Kerinduan mendalam soal momen-momen manis yang terjadi bareng pasangan kini cuma jadi kenangan. 

Semakin kita merindukannya semakin kita memikirkan soal dia. 

Sampai kita merasa dia adalah bagian dari nafas kita sendiri dan enggak pernah bisa lepas. 

Goodbye My Love - Ailee

Ailee mengisi OST untuk drama Fated to Love You. 

Suara merdu Ailee dipadu dengan lirik menyentuh yang maknanya dalam banget. 

Mengisahkan tentang sebuah perpisahan menyakitkan yang membuat hati enggak bisa baik-baik aja. 

Di sisi lain kita menyadari kalau enggak akan lagi bisa menemukan orang sepertinya. 

Baca Juga: Rekomendasi OST Drama Korea Romantis Cocok Buat Background Music Undangan Online Pernikahan

Tapi kita tetap harus iklas dengan perpisahan yang menyakitkan. 

Situasi patah hati memang ada buat memberi warna di kehidupan kita ya, girls. 

Meski terasa galau dan menyakitkan tapi tetap harus dilalui.

Lagu-lagu dari OST drama Korea berikut bisa menjadi soundtrack untuk merayakan patah hati. (*)