Udah Fix, Kepoin 4 Info MAMA 2022 yang Bisa Dihadiri Hingga 80 Ribu Penonton!

By Septi Nugrahaini Rahmawati, Kamis, 25 Agustus 2022 | 15:00 WIB
Mnet Asian Music Awards 2021 (mnet)

CewekBanget.ID - Udah nungguin info terbaru dari gelaran Mnet Asian Music Awards atau MAMA belum nih, girls?

Mnet Asian Music Awards atau MAMA adalah salah satu penghargaan besar yang cukup bergengsi.

Lineup Mnet Asian Music Awards atau MAMA ini tiap tahunnya enggak perlu diragukan lagi karena udah pasti berderet artis papan atas.

Biasanya enggak cuma para idol yang tampil tapi para host yang membacakan penghargaan juga berasal dari kalangan aktor top.

Nah untuk tahun ini, Mnet Asian Music Awards atau MAMA 2022 udah tampak hilalnya nih, girls.

Re-branding Mnet Asian Music Awards jadi MAMA Awards

Pada Rabu (24/8), pihak CJ ENM membagikan kalau mereka akan melakukan re-branding untuk acara ini.

MAMA yang selalu disebut dengan Mnet Asian Music Awards akan memulai penyebutan dengan MAMA Awards.

"Sambil membangun identitas yang berbeda sebagai upacara penghargaan, kami akan menunjukkan panggung dan pertunjukan ikonik dari MAMA Awards dan akan lebih berkembang dari MAMA, yang telah dikenal untuk memberi tahu dunia tentang Kpop dan menjadi acara penghargaan nomor 1 di dunia," kata pihak CJ ENM.

Baca Juga: MAMA 2022 Dirumorkan Bakal Digelar di Osaka, Ini Kata CJ ENM

MAMA Awards 2022 digelar 2 hari di Jepang!

Secar resmi, MAMA akan dilangsungkan selama dua hari yakni pada 29 dan 30 November 2022.