CewekBanget.ID - Ternyata setiap golongan darah punya cara sendiri-sendiri untuk mengatur keuangan.
Ini biasanya sesuai dengan karakteristik masing-masing golongan darah.
Misalnya, golongan darah A bakal cenderung lebih teliti dalam mengatur keuangan.
Di sisi lain, golongan darah O malah lebih impulsif.
Tapi tentu cara setiap golongan darah mengatur keuangan ada kelebihan dan kekurangannya masing-masing gitu, ya.
Simak! Kalau cara kita mengatur keuangan berdasarkan golongan darah, gimana?
Golongan Darah A
Golongan darah A memang dikenal teliti, rapi, dan detail dalam menyusun berbagai hal.
Ini juga berlaku ketika mereka mengatur keuangan diri sendiri.
Tapi di sisi lain, golongan darah A justru enggak enakan dan sulit menolak ketika ada orang yang meminta tolong, khususnya dalam urusan keuangan.
Jadi untuk mengatur keuangan dengan lebih bijak, golongan darah A bisa membuat lebih dari 1 tabungan atau menyisihkan dana untuk disimpan sendiri agar kita enggak kesulitan gara-gara niat baik hendak menolong orang lain.
Golongan Darah B