5 Alasan Mantan Tiba-Tiba Hubungi Kita Lagi, Kangen Atau...?

By Salsabila Putri Pertiwi, Minggu, 18 September 2022 | 23:20 WIB
Drama Korea Little Women (tvN)

CewekBanget.ID - Enggak semua orang serta-merta mengakhiri kontak dengan mantan pacar setelah putus.

Mungkin hubungan kita dan sang mantan enggak buruk-buruk amat meski sudah enggak pacaran lagi.

Tapi kalau sedang enggak ada apa-apa dan tiba-tiba mantan pacar menghubungi kita lagi, kira-kira kenapa ya?

Apa lagi kalau doi kelihatannya sedang enggak ada keperluan dengan kita.

Bisa jadi, kita langsung berpikir kalau mantan sedang kangen sama kita.

Meski enggak menutup kemungkinan tersebut, siapa tahu ada alasan lain doi menghubungi kita lagi, seperti berikut ini.

Cemburu

Nah lho! Kayaknya ada yang cemburu nih, saat kita memulai hubungan baru dengan orang lain.

Makanya si mantan tiba-tiba menghubungi kita lagi tanpa alasan jelas.

Mungkin doi kesal karena kita dapat menjalani hubungan yang lebih baik dan bahagia ketimbang saat bersamanya, apa lagi kalau ternyata dirinya masih menyimpan perasaan terhadap kita.

Hati-hati, kalau alasannya seperti itu, bukan enggak mungkin doi kembali berada di sekitar kita untuk mengacaukan hubungan kita dengan pacar yang baru.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Hari Ini 17 September 2022: Virgo Kepikiran Mantan?!

Butuh Dukungan Emosional

Kita dan mantan pernah saling memberi dukungan saat masih berpacaran, atau malah hanya kita yang selalu mendukungnya secara emosional dulu?

Mungkin ia merasa sedang membutuhkan hal itu lagi dari kita.

Bisa jadi, ia sedang berada dalam situasi yang sulit dan butuh dukungan emosional.

Bagaimanapun, kita pernah menjadi orang terdekatnya dan mungkin sempat mengetahui masalah yang dihadapinya.

Tapi doi juga mesti ingat nih, kalau situasinya sudah berbeda dan kita paling jauh bisa membantunya hanya sebagai teman. 

Ego

Percaya atau enggak, ini alasan yang ternyata cukup sering bikin mantan pacar menghubungi kita lagi setelah putus.

Karena hubungan yang kandas juga membawa pergi perasaan yang dulu pernah ia alami saat masih bersama kita, mungkin ia jadi pengin merasakannya lagi.

Jadi, kita semacam dijadikan 'tes' bagi doi untuk mengecek apakah ia sudah cukup oke untuk berpacaran dengan orang lain atau enggak, dengan memastikan kita masih terpukau dengan kehadiran doi atau enggak.

Ini cuma memuaskan ego doi dan menunjukkan kalau doi enggak memikirkan perasaan kita sebagai mantannya.

Baca Juga: Sering Kebayang Doi, Siapa yang Susah Lupain Mantan Menurut Goldar?

Kangen

Ini alasan paling klasik sekaligus sulit juga untuk dihindari, yaitu kangen masa-masa ketika masih berpacaran.

Mungkin doi sedang iseng membuka galeri dan menemukan foto-foto saat kita masih menjadi pacarnya, atau menemukan surat-surat yang pernah kita berikan kepadanya.

Biar bagaimana pun, mantan tetaplah manusia biasa yang bisa tiba-tiba memikirkan momen romantis saat masih pacaran, bahkan meski sekarang romansa tersebut sudah sirna.

Belum tentu juga doi pengin balikan dengan kita, hanya saja ia ingat kalau kita pernah menempati posisi penting dalam hidupnya.

Malas Memulai Hubungan Baru

Di sisi lain, mungkin mantan kita kembali menghubungi kita lagi karena pengin pacaran lagi.

Ia bisa saja memulai hubungan baru, tapi baginya hal tersebut merepotkan dan mungkin ia berpikir lebih baik melanjutkan hubungan yang pernah ada saja.

Tapi kalau motifnya seperti ini, kita harus lebih jeli menyadari motifnya.

Apakah doi memang masih memiliki perasaan kepada kita atau ia hanya sedang bosan dan enggan memulai dari awal lagi dengan orang baru?

Kalau alasannya yang terakhir, cuekin saja, deh!

 Baca Juga: Waduh, Mantan Kirim 4 Topik Chat Ini? Tanda-Tanda Masih Ada Rasa nih!

(*)