Musik Video LAY Terbaru Berjudul Veil Hingga Rencana Konser di Asia dan Amerika!

By Tiara Harum Pramesti, Kamis, 22 September 2022 | 17:02 WIB
LAY Zhang (foto: Zhang Yixing Studio)

CewekBanget.ID - LAY merilis lagu baru berjudul Veil untuk EP terbarunya, bertema pop yang keren. 

Perilisan lagu Veil dan EP terbaru LAY Zhang sekaligus untuk perayaan 10 tahun kariernya di industri musik. 

LAY yang dikenal pertama kali lewat debutnya dengan grup EXO ini memberikan konsep spesial untuk lagu Veil. 

Lagu terbaru LAY

Veil adalah lagu upbeat yang rasa anak muda yang kental. 

Lagu pop satu ini disajikan full berbahasa Inggris. 

Veil akan jadi lagu yang cocok banget untuk dance, sesuai dengan gaya perform LAY yang juga sering memakai tarian hip-hop. 

Sekali dengar lagunya kita akan mernemukan warna baru yang unik dari lagu LAY ini. 

Instrumennya dibuat makin keren dengan memadukan warna khas musik timur tengah tapi tetap terkesan modern.

Musik videonya menyajikan kesan dreamy yang enggak kalah uniknya.

LAY dikenal sebagai musisi kreatif yang menyajikan konsep kuat di sebagian besar musik videonya.

Baca Juga: 4 Teori Penggemar Tentang JIU, Lagu Baru Lay yang Berkaitan dengan EXO

Enggak terkecuali untuk musik video Veil, LAY juga memiliki konsep yang menarik. 

Dibuka dengan musik tradisional erhu khas China yang menenangkan. 

Kesan tradisional dan budaya enggak selesai sampai di situ, LAY juga menunjukkan di musik videonya sekelompok orang yang bermain permainan tradisional Mahjong. 

Kemudian siluet LAY dan para dancernya mulai muncul untuk menyanyikan bait pertama lagu.

Vokal yang digabung dengan penampilan keren LAY menari dengan lincah, bikin lagu Veil terasa lebih semangat. 

Efek dan konsep dreamy masih terus dibawa sampai akhir lagu. 

Konsistensi musik yang terjaga dengan tempo asiknya sampai detik terakhir lagu, membuktikan kalau lagu ini sukses bikin candu. 

Sekelompok penari perempuan dengan cadar mereka menjadi transisi menuju akhir adegan musik video yang enggak kalah berkesan. 

Sebagai musisi China, LAY benar-benar enggak menghilangkan jati diri dan budayanya di lagu baru ini.

Prestasi LAY

Pandemi bukan penghalang LAY untuk unjuk diri dengan musiknya. 

Baca Juga: Foto Teaser Individu Lay Rilis! Jadi Ikut Comeback Album EXO

Tahun 2020, sang artis kolaborasi dengan Steve Aoki dan Will.i.am.

Hal itu membuat dirinya bisa mencapai #1 dari chart QQ Music di China.

Terbaru LAY kolaborasi dengan artis hip-hop global 24Goldn untuk single Down to Dusk dan berhasil terima lebih dari 2 juta streaming di Spotify. 

Konser di Asia

Untuk rayakan 10 tahun karier sebagai musisi, LAY menggelar serangkaian konser di Asia dan Amerika Utara. 

Konser di Malaysia digelar 15 Oktober dan Singapura 19 Oktober 2022. 

LAY juga akan jadi headliner untuk festival musik MetaMoon di Barclays Center, New York.

Tonton musik video terbaru LAY berjudul Veil di sini. 

 (*)