Aroma Parfum Tahan Lama Orang Ngantoran, Ada Rekomendasi Tasya Farasya!

By Indah Permata Sari, Sabtu, 24 September 2022 | 15:55 WIB
Ilustrasi bekerja kelompok (glasscubes.com)

Aroma Kayu Manis

Kayu manis biasa digunakan aromanya untuk relaksasi kita, girls. Nah ini bisa sangat membantu kita lebih rileks ketika melakukan pekerjaan di kantor.

Apalagi kalau harus lembur nih, biar enggak bad mood kan mending kita dari awal pakai parfum aroma ini aja. Selain itu juga aroma kayu manis bisa bikin kita lebih fokus dan konsentrasi juga lho!

Arom Citrus

Aroma citrus itu tercium seperti jeruk-jerukan, girls.

Nah kalau aroma jeruk ini memang biasanya jadi 'jokes' bikin mabuk darat kalau dipakai sebagai pewangi mobil, tapi nyatanya kalau untuk body parfume ini cocok banget buat yang kantoran!

Karena aroma citrus itu memberikan kesan segar dan membantu kita untuk siap bekerja.

Aroma ini juga ada di salah satu varian parfum Eloi Coco yang bernama Pink Martini.

Ini Tasya Farasya rekomendasikan sebagai parfum yang wanginya intimate yang baru tercium oleh orang lain kalau ada di jarak yang dekat jadi enggak akan 'mengganggu' atau 'menyerang' hidung orang lain.

Selain Pink Martini, Eloi Coco ada juga 6 varian lain yaitu Temptation Summer, Temptation Gold, Temptation Niche, Temptation Body Language, Temptation Shade of Grey, dan Temptation The Dark Side yang harganya di bawah Rp 50 ribu!

Baca Juga: Ide Pilihan Aroma Parfum Tahan Lama Buat Berbagai Acara (Part 2)

(*)