6 List Genre Drama Korea yang Kisahkan Kehidupan di Dalam Penjara

By Tiara Harum Pramesti, Minggu, 25 September 2022 | 19:31 WIB
Drama One Ordinary Day (viu)

Min Ho adalah dalang pembunuhan saudaranya sendiri yakni Sun Ho, tapi dia membuatnya terlihat seperti tindakan bunuh diri. 

Kejadian aneh menimpa Jung Woo yang tiba-tiba terbangun di dalam penjara dengan tuduhan pembunuhan anak dan istri. 

Akankah kejadian aneh ini ada hubungannya dengan siasat Min Ho?

Kehidupan penjara juga diperlihatkan dari sudut pandang Jung Woo. 

Doubtful Victory

Drama Doubtful Victory

Kalau drama satu ini mengikuti kisah Oh Il Seung (Yoon Kyung Sang) mendapat hukuman penjara 10 tahun yang lalu.

Kemudian dirinya menyamar menjadi detektif dengan identitas palsu dan mulai mencari tahu siapa yang membuat dirinya mendekam di penjara.

Namun karena aksi nekatnya ini, dia malah dihadapkan dengan berbagai masalah serius. 

Di sisi lain karakter Jin Young (Jung Hye Sung) juga berusaha mengungkap misteri di balik kematian ayahnya.

Cerita seru tersaji di drama Doubtful Victory dengan alurnya yang juga mengisahkan soal kehidupan mantan napi.

Baca Juga: Rekomendasi Genre Drama Korea Tentang Saham dan Bisnis. Bikin Makin Pintar!

Big Mouth

drama Korea Big Mouth

Drama baru 2022 yang mendapat popularitas tinggi nih. 

Big Mouth juga menyoroti soal kehidupan di dalam penjara yang diperankan oleh Lee Jong Suk.

Park Chang Ho (Lee Jong Suk) dijuluki sebagai Big Mouth karena kepiawaiannya bicara dan memenangkan kasus sebagai pengacara.

Dia terlibat dalam sebuah kasus pembunuhan yang pelik.

Chang Ho kemudian dikenal sebagai penipu jenius bernama Big Mouse.

Kisahnya makin menarik karena penonton dibuat menebak-nebak siapa yang bersalah.

(*)