Bye Jerawat Batu, Kenali Penyebab dan Cara Ampuh Mencegahnya!

By Salsabila Putri Pertiwi, Kamis, 6 Oktober 2022 | 23:41 WIB
Cara Menghilangkan Jerawat Batu, Disebabkan Karena Komedo? (pexels.com)

CewekBanget.ID - Jerawat memang jadi salah satu masalah kulit yang paling banyak dialami remaja.

Bahkan, jerawat sudah bisa kita rasakan sejak masih bayi hingga tua nanti, lho.

Namun jerawat juga ada banyak macamnya, lho.

Salah satu jerawat yang paling menyakitkan dan menyebalkan adalah jerawat batu.

Yuk kenali apa itu jerawat batu, penyebabnya, dan pencegahan jerawat batu biar enggak jadi masalah!

Penyebab

Jerawat batu atau jerawat kistik lebih-kurang sama dengan jenis jerawat lainnya, girls.

Penyebab utama timbulnya jerawat ini adalah penyumbatan pori-pori akibat kelebihan minyak atau sebum, kotoran, dan sel kulit mati.

Ini memudahkan bakteri berkembang biak dan menginfeksi jaringan kulit di sekitarnya.

Penyumbatan pori-pori itu sendiri bisa terjadi akibat faktor genetik, mudah berkeringat, dan penggunaan produk kecantikan yang enggak sesuai dengan kulit kita.

Nah, yang membedakan jerawat batu dari jenis jerawat lain adalah peran keseimbangan kadar hormon dalam tubuh terhadap kemunculannya.

Baca Juga: Aman, Gini 4 Cara Alami Buat Hilangkan Bruntusan di Area Pipi!