OST Drama Korea Blind, Lagu-lagu Rock yang Bikin Makin Semangat!

By Tiara Harum Pramesti, Jumat, 21 Oktober 2022 | 22:28 WIB
Drama Korea Blind (Foto : Instagram/@tvn_drama)

CewekBanget.ID - Drama Korea Blind punya OST drama mendukung banget dengan cerita yang bikin penasaran.

Drama on going satu ini menyajikan OST drama Korea yang berkesan dan menciptakan vibe keren pada dramanya. 

Jangan cuma pantengin drama Blind aja girls, dengerin juga OST dramanya yuk. 

Who Is The Sinner - Kim Yeji

Kim Yeji menjadi pembuka OST drama Korea Blind. 

Lewat lagu Who Is The Sinner, kita disajikan lagu yang kuat dan semangat. 

Who Is The Sinner adalah lagu rock yang berkarakter dengan musiknya yang keras dan bangkitkan emosi dalam diri.

Suara Kim Yeji mengantarkan lirik-liriknya dengan penuh penjiwaan. 

Saat dengar intronya aja kita sudah bisa merasakan nuansa misterius dari tiap episode drama Blind.

Lagu yang tepat buat jadi pembuka drama nih. Setuju?

Baca Juga: Konfrontasi Langsung dari Taecyeon di Blind, Intip Info Drama Korea Ha Seok Jin

Days In The Dark - Jeong Hongil

Satu lagi lagu dengan vibe gelap dan keras yang disajikan drama Blind sebagai OST-nya. 

Lagu satu ini masih mengusung genre rock dengan musik yang menghentak. 

Dibawakan oleh Jeong Hongil, kesan penuh emosi tersaji sejak intro awal lagunya. 

Lagu ini bisa bikin kita auto bangun dan semangat karena melodinya yang sangat bersemangat. 

OST yang unik tapi tepat untuk disajikan di drama Korea Blind

Blind - Ga eun

Kali ini adalah lagu Blind yang sama dengan judul dramanya menjadi OST part ketiga. 

Lagu Blind dinyanyikan oleh Ga Eun. 

Baca Juga: 3 Kunci yang Harus Diperhatikan di Blind, Intip Info Drama Korea Taecyeon 2PM Yuk!

Masih dengan musik band yang kental, namun kali ini temponya lebih santai. 

Lagu yang cukup tenang jika dibandingkan dengan dua OST sebelumnya. 

Suara Ga Eun yang lembut menyanyikan liriknya dengan penghayatan mendalam. 

Salah satu lagu yang akan membawa penonton lebih mendalami emosi di tiap adegan yang ditayangkan. 

Dari ketiga OST drama Korea Blind, mana yang paling disuka?

Ikuti terus cerita Blind dengan semua misteri di dalamnya, jangan lupa dengarkan OST drama Blind juga ya, girls!

(*)