Patah Tulang Rusuk
Meski enggak banyak terjadi, namun dilaporkan bahwa pada sejumlah orang terutama yang sudah tua, terjadi risiko patah bagian tulang rusuk jika menahan bersin.
Jadi kalau memungkinkan, jangan menahan bersin ya, girls.
Masalah Pendengaran
Sebetulnya, bersin dapat membantu melepaskan bakteri dari hidung, tapi hal ini tentu enggak berlaku kalau kita menahan bersin.
Saat kita menahan bersin, udara yang seharusnya dibuang malah kembali dan keluar lewat telinga melalui saluran nasal, sehingga bakteri dan infeksi lendir bisa menyerang bagian dalam telinga dan menyebabkan infeksi.
Menahan bersin juga dapat menyebabkan tekanan udara di sistem pernapasan berpindah ke telinga dan berisiko menyumbat gendang telinga.
Masalah Pembuluh Darah Mata
Hati-hati, efek menahan bersin bisa sampai membahayakan mata!
Saat kita menahan bersin, tekanan udara bisa terjebak di dalam sehingga menyebabkan cedera di mata.
Akibatnya, pembuluh darah di mata bisa terluka karena meningkatnya tekanan udara serta hilangnya pendengaran.
Baca Juga: Patah Tulang Rusuk & 5 Bahaya Ini Menghantui Kalau Tahan Bersin Saat #HadapiCorona!
(*)