4 Inspirasi OOTD Karakter Cewek di Drama Cheer Up, Cocok Buat Kuliah!

By Salsabila Putri Pertiwi, Selasa, 15 November 2022 | 14:20 WIB
Drama Korea Cheer Up (SBS)

CewekBanget.ID - Girls, siapa nih yang lagi gemar nonton drama Korea terbaru Cheer Up?

Dibintangi oleh Han Ji Hyun, Bae In Hyuk, Kim Hyun Jin, Jang Gyu Ri, dan masih banyak lainnya, drama Korea Cheer Up berkisah tentang lika-liku kehidupan mahasiswa yang tergabung dalam kelompok cheers.

Karakter cewek dalam drama Korea Cheer Up seperti Do Hae Yi (Han Ji Hyun), Tae Cho Hee (Jang Gyu Ri), Han Su A (Choi So Yoon), dan Mi Jung (Park Eun Woo) sukses mencuri hati para penonton drama Korea Cheer Up.

Bukan hanya karena kisah mereka yang relatable sebagai mahasiswa cewek, rupanya outfit yang digunakan para karakter ini juga bisa jadi inspirasi outfit of the day (OOTD) kita, nih.

Apa lagi, dengan kisah mereka sebagai mahasiswa yang menjalani kuliah, kita bisa mengikuti gaya berpakaian mereka untuk aktivitas sehari-hari kita di kampus.

Jadi, dari keempat inspirasi OOTD di drama Korea Cheer Up ini, mana yang paling cocok dengan kepribadian dan selera kita? 

Inspirasi OOTD: Varsity Jacket

Drama Korea Cheer Up

Kita penggemar jaket dan lebih suka gaya yang simple untuk kuliah?

Coba siapkan OOTD dengan jaket varsity dan inner baju rajut seperti Do Hae Yi di drama Cheer Up, deh!

Mengingat sekarang sudah memasuki musim hujan, bukan cuma stylish, pakai jaket varsity ke kampus juga bisa melindungi kita dari hujan dan cuaca dingin.

Baca Juga: List OST Drama Korea Cheer Up, Cocok Buat Bangkitkan Semangat!

Inspirasi OOTD: Leather Jacket

Drama Korea Cheer Up

Kalau kita cenderung stylish sekaligus tomboy, pilihan outfit jaket kulit yang dipadukan dengan jins hitam dan boots juga oke banget buat dipakai kuliah.

Atau, kita juga bisa mengombinasikan jaket kulit dengan rok.

Kita pun dapat menggunakan outfit apa saja yang nyaman untuk inner-nya.

Penampilan kita bakal terlihat lebih unik dan beda dari yang lain.

Inspirasi OOTD: Blazer & Mini Skirt

drama Korea Cheer Up

Inspirasi outfit yang satu ini cocok buat kita yang suka menggunakan pakaian dengan gaya sepasang.

Gunakan blazer dengan model dan warna yang sama dengan rok yang akan dipakai.

Kalau mau terinspirasi dari drama Cheer Up, warna hijau kebiruan bakal tampak bagus digunakan dengan inner tanktop putih yang bikin penampilan jadi lebih manis.

Baca Juga: 4 Alasan Buat Yakin Nonton Cheer Up, Ini Info Drama Korea Han Ji Hyun dan Bae In Hyuk

Inspirasi OOTD: Polo Shirt

drama Korea Cheer Up

Terakhir, kita juga bisa mengenakan polo shirt kasual seperti Do Hae Yi pada adegan mengharukan bersama Jin Seon Ho di drama Cheer Up.

Penampilan yang satu ini mudah kita aplikasikan untuk kegiatan sehari-hari, khususnya untuk kuliah.

Do Hae Yi sendiri tampak cocok memakai kaos berkerah warna hijau dengan celana putih.

Jangan lupa sneakers sebagai pelengkap inspirasi outfit yang satu ini.

Jadi, sudah menentukan OOTD kita untuk kuliah berdasarkan inspirasi dari drama Cheer Up belum nih, girls?

 Baca Juga: Info Drama Korea Han Ji Hyun, Mulai Buka Hati pada Kim Hyun Jin?

(*)