Bukan Cuma Twitter, Mark Zuckerberg Juga PHK 11.000 Lebih Karyawan Facebook Lho!

By Tiara Harum Pramesti, Senin, 28 November 2022 | 18:11 WIB
Mark Zuckerberg (Marca)

Tapi meski memecat banyak karyawan, rupanya Mark Zuckerberg enggak banyak dapat sorotan negatif seperti perusahaan rivalnya. 

Beberapa waktu lalu, Twitter yang kini dikepalai oleh Elon Musk juga kehilangan banyak karyawan. 

Bahkan bisa dibilang hampir separuh karyawan Twitter sudah kena PHK, semenjak dipimpin oleh Elon Musk. 

Bedanya dengan Mark Zuckerberg, Elon mendapat banyak hujatan karena melepas banyak pegawai penting Twitter. 

Bahkan Twitter sampai terancam tutup selamanya dan enggak bisa mempertahankan ekosistem karena kehilangan para ahli. 

Beberapa faktor yang jadi penyebab peristiwa PHK karyawan yang dilakukan Mark lebih adem, karena dia melakukan keterbukaan informasi yang jelas. 

Mulai dari Mark yang umumkan sendiri jika dia mengurangi jumlah karyawan induk Facebook, hingga menuliskan surat menyentuh untuk apresiasi karyawan yang pergi. 

Di sisi lain Mark Zuckerberg juga memperbolehkan karyawan yang kena PHK untuk berikan salam perpisahan pada teman-teman kantor. 

Yup, Twitter enggak melakukan itu, jadi karyawan langsung putus hubungan dengan kantor dan seisinya. 

Perusahaan Meta turut memberi pesangon serta kompensasi yang sesuai untuk masing-masing jabatan. 

Alasan PHK karyawan Facebook

Baca Juga: WhatsApp, Instagram dan Facebook Down Bikin Mark Zuckerberg Rugi Hingga 99 Triliun Rupiah!

Mark Zuckerberg turut menjelaskan kenapa dia PHK banyak sekali karyawan induk Facebook. 

Dia merasa salah perhitungan dalam menetapkan strategi baru dalam melakukan investasi. 

Itu yang menyebabkan PHK masal bisa terjadi di perusahaan Meta. 

(*)