Jangan Mentang-Mentang Teman, Hindari 5 Candaan Ini. Enggak Lucu!

By Salsabila Putri Pertiwi, Selasa, 29 November 2022 | 21:45 WIB
Drama serial Summer Strike (ENA)

CewekBanget.ID - Kita kadang merasa begitu dekat dengan seseorang, bahkan menganggapnya sebagai sahabat karib yang saling mengerti.

Kalau sudah sangat dekat, biasanya kita berpikir kalau seharusnya enggak ada lagi batas di antara kita dan teman kita.

Apalagi kalau kita dan dirinya sudah saling kenal selama bertahun-tahun dan melewati susah dan senang bersama-sama.

Tapi kedekatan seperti apa pun enggak lantas membuat candaan yang enggak pantas boleh kita lontarkan sembarangan ke teman kita.

Tentu kita juga bakal tersinggung saat ada orang lain yang membuat candaan tentang hal-hal berikut ini dan mengarah pada kita, kan?

Yuk, hargai teman dan orang lain dengan enggak bercanda tentang 5 hal ini. Bukan lucu, malah menyinggung!

Tentang Fisik

Aduh, lelucon tentang bentuk dan berat badan sudah basi banget, deh!

Fyi, komentar mengenai fisik seseorang yang cenderung menghina atau melecehkan termasuk ke dalam body shaming.

Ini berlaku bahkan jika kita menganggapnya sebagai candaan belaka, misalnya saat mengatakan teman kita bertambah gemuk atau tubuhnya begitu pendek.

Kadang ada orang yang merasa enggak masalah dengan candaan seperti itu, tapi kalau orang tersebut sudah menunjukkan bahwa ia risih dan enggak nyaman dengan lelucon tersebut, segeralah minta maaf dan jangan ulangi lagi.

Baca Juga: Belajar dari Meyden, 6 Topik Sensitif Ini Enggak Boleh Jadi Bahan Bercandaan!

Panggilan Enggak Pantas Terhadap Cewek

Nah, ingatkan teman-teman cowok kita untuk enggak pernah melontarkan candaan yang enggak pantas dan merendahkan cewek!

Memberikan julukan enggak pantas kepada cewek atau melontarkan candaan yang mengarah pada konteks seksual merupakan bentuk rape culture dan artinya melanggengkan budaya kekerasan seksual secara verbal, lho.

Sebutan yang kasar dan berkonotasi seksual sama sekali enggak pantas untuk diucapkan kepada siapa pun, khususnya cewek.

Ini termasuk ketika seseorang menyinggung bagian tubuh atau organ seksual dan menjuluki cewek dengan kata-kata seperti 'pelacur'.

Kalau ada yang menganggap hal ini lucu dan menjadikannya lelucon terus menerus, tinggalkan saja. Enggak seharusnya kita berteman dengan orang seperti itu!

Warna Kulit, Fitur Tubuh, dan Ras

Kalau kita masih sering bercanda soal perbedaan warna kulit sambil menyinggung suku atau ras tertentu, ketahuilah kalau hal itu merupakan salah satu bentuk rasisme.

Ini termasuk ketika kita menertawakan orang bermata sipit, atau mengatakan teman kita dengan warna kulit gelap sebagai orang dekil atau menyebutnya sebagai bagian dari suku atau ras tertentu dengan nada merendahkan.

Ini sama sekali enggak lucu dan menyinggung orang lain yang mendapatkan kata-kata tersebut, juga dengan kelompok suku atau ras tempatnya berasal.

Jangan sampai kita melontarkan kata-kata enggak sensitif tersebut dan menganggapnya sebagai candaan belaka, ya!

Disabilitas

Ini juga merupakan bentuk candaan yang sangat enggak pantas.

Contohnya saat kita menjuluki orang lain dengan sebutan 'autis' atau kata-kata lainnya yang ableist alias melecehkan orang dengan disabilitas.

Disabilitas sama sekali bukan bahan lelucon dan enggak sebaiknya diperlakukan sebagai bentuk candaan untuk dilontarkan kepada siapapun.

Jadi sedekat apapun kita dengan seseorang, jangan pernah melontarkan candaan yang kelewat batas dan menyinggung, ya!

Ingat, mereka juga manusia yang punya perasaan dan batasan yang harus dihargai.

 Baca Juga: Bisa Membahayakan, Jangan Bercanda Soal 5 Hal Ini Saat April Mop!

(*)