CewekBanget.ID - Menjelang pergantian tahun dari 2022 ke 2023, siapa yang sudah berencana hendak ganti model dan warna rambut?
Tren mewarnai rambut sudah berlangsung sejak lama, tapi terjadi peningkatan terutama sejak pandemi COVID-19 melanda dunia dan membuat kita lebih banyak beraktivitas di rumah.
Beberapa dari kita mungkin pernah coba-coba mewarnai rambut selama masa karantina beberapa tahun yang lalu, dan kini jadi lebih aktif berkreasi menata rambut kita.
Nah, makanya penting untuk memperhatikan prediksi warna rambut yang akan jadi tren di tahun berikutnya, dalam hal ini tahun 2023.
Salah satu warna yang diduga bakal hits di tahun 2023 sebagai warna rambut adalah magenta, yang juga merupakan warna pilihan dari PANTONE untuk tema 2023.
Selain magenta, ada beberapa warna rambut lain yang kemungkinan akan menjadi tren di 2023, nih.
Siapa tahu bisa jadi rekomendasi warna rambut kita selanjutnya!
Magenta
Pengin ganti warna rambut jadi lebih jreng di tahun 2023? Magenta bisa jadi pilihan paling tepat, nih!
Fyi, PANTONE juga menetapkan Viva Magenta sebagai Color of the Year 2023.
Baca Juga: Yuk Cobain, Ini 4 Tren Warna Rambut Untuk Rayakan Natal 2022!
Warna ini pun diprediksi akan ngetren sebagai warna tema utama di tahun 2023.
Bagusnya lagi, warna rambut magenta cenderung cocok dan 'masuk' ke berbagai warna kulit.
Bahkan bisa bantu memberikan kesan warna kulit jadi lebih cerah.
Brunette
Kalau kita lebih suka warna rambut yang 'aman' tapi tetap menarik perhatian, brunette dapat menjadi warna rambut kita selanjutnya tahun depan.
Brunette adalah pilihan warna kecokelatan yang enggak membosankan.
Brunette bisa memberikan nuansa berbeda pada rambut dan penampilan kita tanpa terkesan terlalu mencolok.
Warna rambut dengan istilah expensive brunette juga belakangan ini banyak digemari, lho.
Pasalnya, warna rambut brunette yang cerah dan berkilau menimbulkan kesan 'mahal'.
Baca Juga: Haechan NCT Ganti Warna Rambut Jadi Hitam, Bikin Pangling Banget!
Mushroom Blonde
Mewarnai rambut dengan warna mushroom blonde di tahun 2023 bakal menampilkan kesan yang unik.
Soalnya, enggak seperti warna blonde atau pirang pada umumnya, mushroom blonde bisa dilihat sebagai beberapa warna berbeda sekaligus.
Sesekali rambut kita bakal terlihat pirang, tapi di kesempatan lain warnanya akan tampak cokelat atau bahkan abu-abu.
Seru dan enggak biasa, kan?
Fyi, kalau kulit kita cenderung cool undertone, warna rambut ini akan cocok banget bagi kita.
Multicolor
Bosan dengan satu warna rambut saja, tapi enggak pengin gonta-ganti warna rambut terus?
Kita bisa memadukan sejumlah warna rambut sekaligus di tahun 2023.
Dengan berkembangnya berbagai teknik dan model pewarnaan rambut seperti highlight, ombre, peek-a-boo, dan balayage, menggunakan lebih dari satu warna pada rambut kita jadi lebih mudah untuk dilakukan.
Misalnya, dengan model peek-a-boo, kita bisa gunakan warna netral di bagian luar rambut dan warna terang atau pastel di bagian dalamnya.
Selamat berkreasi di tahun 2023, girls!
Baca Juga: Pengin Cat Rambut? Coba 4 Tren Warna Oceanation ala CBD Professional. Keren Abis!
(*)