Mulai sekarang coba buat kurangi kebiasaan yang satu ini, ya.
Bukan tanpa alasan, rambut yang basah jadi lebih rapuh dan mudah rusak, lho. Apalagi ketika bergesekkan dengan bantal saat tidur.
Selain itu, rambut jadi lebih mudah rusak, karena pori-pori kulit kepala membesar dan helai rambut melemah dan mudah rontok.
Selain rusak, rambut juga lebih berminyak kalau kita tidur dalam keadaan rambut basah.
2. Mengeringkan rambut dengan hair dryer saat masih basah
Enggak salah kok mengeringkan rambut menggunakan hair dryer.
Tapi, jangan waktu keadaan rambut masih benar-benar basah ya, girls.
Sebab, rambut basah yang terkena panas dari hair dryer akan mudah rusak, rapuh dan patah.
Tunggu setidaknya sampai sekitar 50% rambut kering alami, baru deh kita bantu keringkan lagi dengan hair dryer.
Jangan lupa juga pakai vitamin rambut untuk melindungi rambut dari panasnya hair dryer.
Baca Juga: Perawatan Rambut Ini Wajib Dilakukan Buat Kita yang Sering Catokan