CewekBanget.ID - Kalian yang aktif di Twitter tau enggak nih kalau lagi ada kehebohan yang terjadi gegara tweet Zee JKT48? Hi-hi.
Lewat cuitannya di Twitter, Zee JKT48 menyinggung gimana caranya buat bisa menikmati saat makan nasi Padang.
Yup! Gegara tweet Zee JKT48 ini netizen akhirnya banyak yang ikutan menanggapinya.
Dalam tweetnya itu, Zee bilang kalau makan nasi Padang tuh enaknya pakai sendok.
Hmmm... kalau menurut kalian gimana, nih?
Tweet Zee JKT48 soal makan nasi Padang
Pada Jumat (6/1), member JKT48 bernama Azizi Asadel ini menuliskan cuitan, berharap kalau jodohnya kelakjuga punya kebiasaan yang sama dengannya.
Ia berharap kalau nanti ia bertemu dengan orang yang sama-sama pakai sendok saat makan nasi Padang.
"Semoga jodohku di masa depan makan nasi Padang pake sendok juga. Aamiin," tulis Zee.
Baca Juga: Shanju JKT48 Ketar-ketir Mau War Tiket Konser BLACKPINK di Jakarta
Kayak makan bubur diaduk atau enggak diaduk, jadi banyak netizen yang beda pendapat!
Pada intinya sih makan nasi Padang tetap aja enak ya, girls.
Baik itu kalau makan nasi Padang pakai tangan ataupun pakai sendok.
Nah cuitan Zee ini jadi bikin netizen terbelah dengan pendapat yang mana nih yang enak buat makan nasi Padang.
Meski ini sepenuhnya jokes, agaknya Zee sedikit menyesal nih, hi-hi.
"Seharusnya saya cukup menyimpannya sendiri, tidak perlu dipublikasikan, kan jadi saya vs everybody.
* Zee + Zimosyen vs everybody karna fans aku sayang akuw," tulisnya di tweet lain.
Arif Muhammad ikutan bikin panas!
Makin seru aja nih karena ada Arief Muhammad yang ikutan merespon tentang cara makan nasi Padang ini.
Lewat akun Twitternya, Arief Muhammad bilang kalau tim makan nasi Padang dengan tangan enggak mau temenan sama mereka yang makan dengan sendok.
Baca Juga: SPOILER Episode Terakhir Alchemy of Souls 2, Kepoin Info Drama Korea Lee Jae Wook
"Selamat pagi para #TimPakeSendok semoga harimu menyenangkan, yang pake tangan gausa ditemenin," tulisnya.
Arief Muhammad terlihat membalasnya dengan, "Kami #TimPakeTangan juga males kok temenan sama yang pakai sendok."
Jadi trending topik di Indonesia
Perkara makan nasi Padang pakai tangan atau sendok ini lalu jadi trending topik di Indonesia nih, girls.
Dari jumlah cuitan, hashtag #TimPakeSendok jauh lebih banyak dari hashtag #TimPakeTangan.
"Tapi temen aku lebih banyak hidup #TimPakeSendok," tulis Zee lagi.
Sama-sama tetap enak, tapi kalau kalian tim mana nih?
Baca Juga: Zee JKT48 Enggak Percaya Diri Debut Akting Bareng Emir Mahira
(*)