Anti Iritasi, Ini 4 Cara Membersihkan Softlens dengan Benar!

By Monika Perangin, Senin, 23 Januari 2023 | 18:35 WIB
Ilustrasi memakai softlens (mirror.co.uk)

CewekBanget.ID - Softlens punya dua fungsi yang bisa kita andalkan yakni membantu penglihatan sekaligus memperindah mata kita.

Penggunaan softlens setiap hari, membuat alat tersebut mungkin saja kotor karena debu-debu yang menempel.

Untuk itu, kita pelu membersihkan softlens secara berkala supaya tetap bersih dengan enggak mengiritasi mata kita.

Cara membersihkan softlens juga enggak susah ya, girls. Namun, ada beberapa aturan yang wajib dilakukan.

Pasalnya, kita enggak boleh sembarangan membersihkan softlens bila enggak mau mata jadi iritasi.

Melansir dari laman Hallosehat, ini dia beberapa cara yang wajib dilakukan saat membersihkan softlens!

Mencuci tangan

Mencuci tangan

Langkah pertama yang wajib kita lakukan untuk membersihkan softlens adalah mencuci tangan.

Pastikan tangan terbebas dari debu, kotoran, dan sabun bekas kita mencuci tangan ya.

Sebelum memegang softlens, tanga wajib bersih supaya kotoran dan debu enggak pindah ke softlens dan malah membuat mara iritasi.

Baca Juga: Enggak Asal, Gini Cara Memilih Softlens Sesuai Warna Kulit Kita!

Jangan pakai air keran

Air Keran

Jangan pernah sekali-kali mencoba untuk membersihkan softlensi menggunakan air keran.

Air keran mengandung acanthamoeba alias bakteri yang bisa menempel bahkan mengkontaminasi softlens kita.

Maka dari itu, kita enggak boleh menggunakan air keran untuk membersihkan softlens bila enggak mau iritasi.

Pakai cairan khusus

Alih-alih menggunakan air keran, kita disarankan untuk menggunakan air khusus yang sudah disediakan buat membersihkan softlensi.

Cairan khusus membersihkan softlens ini biasanya adalah multipurpose solution yang sering dipakai oleh banyak orang.

Nah, cairain ini bebas dari mikroba yang membahayakan mata kita.

Jadi pastikan memberihkan softlens menggunakan air khusus dan enggak air keran, ya.

Baca Juga: Makeup dan Softlens dan Hal Lain Bisa Buat Mata Kita Gampang Bintitan

Bersihkan di telapak tangan

menggunakan softlens

Selanjutnya, kita bisa membersihkan softlens dengan menaruhnya di telapak tangan yang sudah berisi cairan khusus pembersih softlens.

Kita bisa langsung membolak-balikan softlens dengan lembut dan pastikan softlens bersih.

Ingat, jangan sampai softlens sobek dan langsung kembalikan ke tempat semula ya.

 Baca Juga: Dari Cuci Pakai Air Hingga Merusak Mata, Ini 6 Mitos Tentang Softlens

(*)