CewekBanget.ID - Aktor kondang Thomas Jeffrey Hanks atau Tom Hanks comeback film baru berjudul A Man Called Otto.
Film yang diadaptasi dari novel terkenal itu langsung booming dan membuat banyak penonton tersentuh.
Enggak heran, akting Tom Hanks memang selalu memukau di tiap filmnya tak terkecuali A Man Called Otto.
Buat kita yang sedang terpesona dengan akting Tom Hanks, wajib kepoin film lainnya nih.
Berikut rekomendasi film diperankan Tom Hanks yang cocok masuk daftar tontonan.
Forrest Gump (1994)
Jadi salah satu film Tom Hanks yang paling recomended, Forrest Gump punya alur cerita menarik.
Tom memerankan tokoh utama film ini bernama Forrest Gump.
Dia adalah pria yang hidup dengan IQ rendah, tapi dibesarkan ibunya dengan penuh kasih sayang.
Tapi orang-orang di sekeliling selalu menganggapnya bodoh dan tak bisa apa-apa.
Baca Juga: Tom Hanks Positif Corona, 3 Seleb Dunia Ini Juga Dikabarkan Terinfeksi Virus Corona!
Suatu ketika perjalanan hidup membawanya ketemu banyak tokoh bersejarah.
Bahkan dia ikut andil dalam memengaruhi budaya pop, serta turut membawa pengaruh di peristiwa-peristiwa bersejarah itu, dengan IQ rendahnya.
Saving Private Ryan (1998)
Film yang rilis tahun 1998 silam ini juga dibintangi Tom Hanks.
Saving Private Ryan, sebuah film perang berlatar peristiwa Invasi Normandia di Perang Dunia II.
Berlatar tahun 1944, para tentara Amerika mendarat di Pantai Omaha, bagian Invasi Normandia.
Mereka dikirim untuk melawan tentara Jerman, dan di antara itu ada empat saudara dari keluarga Ryan.
Sayangnya tiga lainnya telah gugur di medan perang, tersisa si anak bungsu, James Francis Ryan dan dia diupayakan untuk tetap selamat.
Tapi suasana perang makin intens dan berbahaya, apakah James Ryan bisa selamat?
Captain Phillips (2013)
Baca Juga: Hangat dan Penuh Haru, Rekomendasi Film Hollywood: A Man Called Otto
Kisah ini mengikuti seorang kapten bernama Richard Phillips (Tom Hanks) yang menahkodai kapal peti kemas bernama MV Maersk Alabama.
Kapal itu akan berlayar dari Pelabuhan Salalah, Oman, menuju Kenya.
Dibarengi penjagaan ketat karena menyadari tingginya kasus pembajakan kapal di sekitar Selat Guardafui.
Benar saja, meski sudah menggunakan penjagaan ketat tapi kapal itu tetap bisa dibajak Abduwali Muse (Barkhad Abdi) pemimpin perompak somalia.
Muse juga tak mau menerima uang tebusan Philips senilai 30.000 dolar, melainkan meminta uang senilai jutaan dolar yang berasal dari asuransi kapal tersebut.
Bisakah kapten Phillips melancarkan negosiasi dengan Muse?
Finch (2021)
Tom Hanks jadi pemeran utama untuk film bertema lingkungan.
Pria bernama Finch Weinberg (Tom Hanks) hidup di planet Bumi yang mendekati kehancuran karena 10 tahun sebelumnya terjadi solar flare atau gelombang matahari yang mengikis lapisan ozone.
Baca Juga: Sinopsis Film Korea The Match, tentang Para Pemain Go Legendaris!
Suhu bumi berubah jadi 66° Celcius, dan umat manusia berkurang drastis.
Finch adalah seorang ahli robot yang hidup sendiri dengan anjing piaraanya.
Dia dibantu sebuah robot bernama Dewey di laboratoriumnya, dan menyiapkan kematiannya.
Finch menderita penyakit berbahaya dan sisa hidupnya ini dia pakai untuk menyiapkan robot humanoid yang bisa mengurus anjingnya kelak, serta robot itu diisi beragam pengetahuan umum serta ensiklopedi bumi.
Film yang akan membuat siapa saja merasakan haru.
The Davinci Code (2006)
Robert Langdon (Tom Hanks) diceritakan sebagai seorang ahli yang bekerja di Harvard University.
Langdon menapat kabar soal pembunuhan seorang kurator Museum Lovren bernama Jacques Sauniere.
Tapi sebelum meninggal, Sauniere membuat kode-kode rahasia.
Langdon berusaha ikut memecahkan kode tersebut, karena nama dirinya turut disebut Sauniere pada kodenya.
Benar saja, beragam misteri satu per satu terungkap dari peristiwa ini.
Mau nonton film Tom Hanks yang mana dulu nih? (*)