Mendominasi di Pemilu 2024, Begini Harapan KPU Bagi Pemilih Muda!

By Elizabeth Nada, Senin, 6 Februari 2023 | 11:20 WIB
El Rumi saat memberikan suaranya di Pemilu 2019 ()

CewekBanget.ID - Semangat sambut Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, ya!

Yup! Pemilu mendatang rencananya akan diselenggarakan pada 14 Februari 2024.

Terkait pemilu, menurut hasil survei Centre for Strategic and International Studies (CSIS) yang dilansir dari Kompas.com, pemilih muda akan mendominasi Pemilu 2024, lho.

Dalam hal ini, pemilih muda diartikan sebagai WNI (Warga Negara Indonesia) yang berusia 17-39 tahun.

Proporsi pemilih muda pada Pemilu 2024 diprediksi mendekati 60 persen atau sekitar 190 juta warga.

Kita sebagai salah satu bagian dari para pemilih muda tersebut sebaiknya mau untuk turut berpartisipasi, dan enggak abai untuk mencari informasi seputar pemilihan umum yang akan berlangsung.

Mendominasinya pemilih muda pada Pemilu 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI pun menyampaikan pandangan dan harapannya.

Harapan KPU tersebut disampaikan oleh August Mellaz, salah satu Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI periode 2022-2027, saat diwawancarai oleh tim CewekBanget.ID pada Selasa, 31 Januari 2023 lalu.

Pentingnya peran kaum muda

August Mellaz selaku Ketua Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih dan Partisipasi Masyarakat KPU RI menyatakan bahwa pemilih muda menjadi salah satu penopang keberlangsungan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

"Teman-teman muda yang nanti di 2024 yang proyeksinya sekitar 60 persen dari total jumlah pemilih, maka harus dipahami, teman-teman muda ini menjadi penopang bagi kelestarian tatanan kesatuan NKRI yang kita sepakati demokratis. Itu tanggung jawab kita, tanggung jawab bersama," ujar August.

Baca Juga: Bersiap Pemilu 2024, Bagaimana Sosialisasi KPU Bagi Pemilih Pemula?