Beyonce Menang, tapi Kejebak Macet dan 4 Fakta Grammy Awards 2023!

By Salsabila Putri Pertiwi, Selasa, 7 Februari 2023 | 05:30 WIB
Beyoncé pecahkan rekor di Grammy Awards 2023 jadi pemenang piala terbanyak dalam sejarah (Instagram/beyonce)

Musisi Iran Dapat Penghargaan Best Song for Social Change

Ada yang unik dari ajang Grammy Awards 2023 kali ini, dan datang dari nominasi Best Song for Social Change.

Kategori yang termasuk Special Merit Award ini dimenangkan oleh musisi asal Iran, Shervin Hajipour, dengan lagunya yang berjudul Baraye.

Baraye adalah lagu tentang aksi protes yang sedang terjadi di Iran akibat terbunuhnya Mahsa Amini, seorang perempuan berusia 22 tahun, oleh polisi karena ia dituduh melanggar aturan berhijab di sana.

Didedikasikan untuk kejadian tersebut, lagu Baraye ciptaan Shervin Hajipour pun viral dan ditonton hingga 40 juta kali dalam waktu 48 jam saja.

Shervin Hajipour ditangkap akibat lagu yang dibuatnya dan saat ini masih menjalani proses persidangan, sehingga ia belum menanggapi kemenangannya di Grammys.

Penghargaan untuknya dipersembahkan langsung oleh perempuan nomor 1 di Amerika Serikat, Jill Biden.

Pidato Lizzo

Penyanyi Lizzo juga meraih penghargaan di ajang Grammy Awards 2023.

Lizzo berhasil membawa piala untuk Record of the Year di ajang Grammys, dan ia langsung mendedikasikan penghargaan tersebut untuk mendiang penyanyi Prince.

Menurut Lizzo, ketika Prince berpulang, ia memutuskan hendak mendedikasikan hidupnya untuk membuat musik yang positif dan membuat pendengarnya merasa lebih baik atas dirinya sendiri.

Lizzo pengin tetap menjadi diri sendiri dan membuat dunia menjadi tempat yang lebih baik.

Keren abis, deh!

 Baca Juga: 4 Fakta di Balik Aksi Bisik-bisik V BTS ke Olivia Rodrigo di Grammy Awards 2022

(*)